Muspika Patokbeusi gelar Apel Kesiapsiagaan

Subang, www.koranlibasnews.com – Apel Kesiapsiagaan tanggap bencana tingkat Kecamatan Patokbeusi tahun 2020 dengan tema Penanaman 1000 Pohon dalam rangka Penghijauan.

Kegiatan apel kesiapsiagaan tanggap bencana tersebut bersama unsur Muspika Kecamatan Patokbeusi, Kabupaten Subang.

Bacaan Lainnya

IMG-20200103-WA0017Pada apel kesiapsiagaan tanggap bencana tersebut, Camat Patokbeusi H.HERI SOPANDI S.sos.M.MPd mengungkapkan, kesiapsiagaan tanggap bencana berdasarkan instruksi Bupati Subang .

Kami selaku Camat Patokbeusi, Kapolsek, Danramil 0507/PBR gelar giat apel kesiapsiagaan tanggap bencana di halaman kecamatan Patokbeusi jumat 03-01-2020.

Sesuai instruksi Bupati Subang seluruh jajaran wajib melakukan kerja sama dengan semua pihak yang ada di wilayah masing-masing untuk melaksanakan kesiapsiagaan penanggulangan bencana alam ujarnya.

Oleh karena itu, ucap HERSOP sapaan akrab Camat pihaknya bersama unsur Muspika Kecamatan Patokbeusi melaksanakan apel kesiapsiagaan tanggap bencana bersama dengan para kepala Desa Sekecamatan Patokbeusi, juga penanaman pohon masing-masing unsur dan pembagian gerobak sampah sebanyak 13 buah untuk tiap desa.

IMG-20200103-WA0016Dalam hal ini, ucap HERSOP, dengan adanya kerjasama dengan pihak muspika tentunya dalam menghadapi bencana  yang ada di Kecamatan Patokbeusi dapat di minimalisir bersama.

Kami berharap, dengan adanya kerjasama ini, masyarakat setempat juga turut ambil bagian dalam program ini, sehingga tanggap bencana tahun 2020 ini dapat diminimalisir harap Camat Patokbeusi.

Nampak hadir dalam apel tersebut, Kapolsek Patokbeusi Kompol H.SARJONO S.ip ,Danramil 0507/PBR,Kapten Inf.MN.AULA FAJAR dengan jumlah peserta puluhan orang dari berbagai element, yaitu Muspika dan juga Sat Pol PP.

BACA JUGA  KAPOLRES LAMBAR DAN KETUA BHAYANGKARI LAMBAR MENGGELAR BAKTI SOSIAL KUNJUNGI PONDOK PESANTREN MIFTAHUL ULUM

Dalam apel gelar pasukan siaga tanggap bencana tersebut Camat H.HERI SOPANDI S.sos.M.MPd ,menghimbau juga memberikan arahannya bahwa, untuk situasi di pasca musim hujan perlu kiranya adanya komunikasi dan koordinasi diantara unsur terkait, seharusnya di fasilitasi tinggal bagaimana kita memanfaatkan alat-alat tersebut dapat kita manfaatkan di saat terjadi musibah banjir.

saya akan Kordinasikan kepada kapolsek Patokbeusi,dan Danramil 0507/PBR, bagaimana caranya kekuatan secara besar-besaran dapat terorganisir secara baik, dan bisa saling bekerja sama di dalam mengatasi tanggap bencana di data perkembangan wilayah kita yang sering terjadi kena dampak yakni Desa Rancaasih marilah kita benahi infrastruktur pembangunan di wilayah Kecamatan Patokbeusi tegas camat.

Di tempat yang sama Danramil 0507/PBR Kapten Inf. MN.AULA FAJAR dalam kesempatannya menuturkan, bahwa kepedulian kita adalah tanggung jawab kepada warga yang berada di wilayah Hukum Patokbeusi, perlu di ketahui oleh hadirin sekalian di dalam penanggulangan tanggap bencana adalah tanggung jawab kita, dimana aparat pemerintah ikut bertanggung jawab yang terjadi di wilayahnya, ini merupakan tugas pokok TNI di dalam penanggulangan bencana alam,dikarnakan bencana alam adalah kehendak yang diatas Tuhan Yang Maha Esa.

Kita jangan terlena terhadap keadaan yang selama ini terjadi di wilayah Patokbeusi, belajar dari hal tersebut kita harus siaga, prinsip Quick Respon harus cepat dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab demi menolong warga yang terkena musibah bencana ujar Kapten Inf. MN. AULA FAJAR.

Senada dalam sambutanya Kapolsek Patokbeusi Kompol H.SARJONO Sip, juga menjelaskan dalam sambutannya, bahwa agar kita semua ketika ada bencana di wilayah kita sudah siap siaga, masing-masing unsur terkait khususnya saya menghimbau kepada warga sekitar agar menjaga kebersihan lingkungan, marilah kita bantu warga masyarakat yang terkena dampak bencana banjir untuk meningkatkan kewaspadaan, marilah kita bekerja sama membersihkan saluran air yang berada di wilayah Kecamatan Patokbeusi dengan demikian kita bisa menjaga kebersihan di lingkungan kita.

BACA JUGA  Akhirnya Jenazah Korban Hanyut Di Sungai Ditemukan

dengan adanya apel tersebut, di harapkan unsur tiga pilar dan para kepala desa di mungkinkan bisa dengan cepat mengatasi dampak musibah banjir, atau bencana lainnya yang berada di wilayah Kecamatan Patokbeusi, ungkap kapolsek.

Selanjutnya acara di akhiri dengan membubarkan barisan dan ramah tamah juga penanaman pohon masing-masing unsur juga para kepala Desa. Pungkasnya

Kontributor: Uta
Editor : Fikri

LIBAS GROUP banner 728x120 banner 728x90

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *