Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Tanggamus, Panen Raya Padi Unggulan Jenis IR 64

Kabupaten Tanggamus – Dalam rangka menyukseskan program nasional dari Kementerian Pertanian Republik Indonesia, pemerintah Kabupaten Tanggamus melalui Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Tanggamus di sektor tanaman pangan berusaha giat mengadakan peningkatan hasil panen, baik dari padi, jagung, kedelai dan untuk sektor hortikulturanya antara lain cabai merah, bawang merah, durian dan manggis.

Padi jenis IR 64 merupakan tanaman pangan unggulan Kabupaten Tanggamus dengan hasil yang maksimal di tengah cuaca yang extrim atau el nino, dari hasil yang maksimal tersebut para petani di way halom Kecamatan Talang Padang mengunakan pupuk organik yang dikelola oleh para kelompok tani dengan melalui proses fermentasi.

Penggunaan pupuk organik ini untuk mengurangi penggunaan pupuk anorganik, disamping harganya murah dan bisa diolah sendiri dan manfaatnya cukup besar untuk mengembalikan tingkat kesuburan tanah, sedangkan pupuk non organik harganya cukup mahal dan cenderung  membuat tanah kurang baik dari tingkat kesuburannya dalam jangka waktu yang panjang.

Dinas Ketahanan pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura melakukan panen raya di Pekon Way Halom Kecamatan Talang Padang, dimana hasil panen cukup memuaskan dan dihadiri oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura, Catur Agus Dewanto, SP.   Kabid Tanaman Pangan yang juga merangkap Plt. Sekretaris Dinas Rahmat Hidayat, SP., Kabid Hortikultura, Emil Salim, SP. MM., Kabid Penyuluhan, Herimansyah, SP, MMP., Kabid Ketahanan Pangan, Dian Hidayat, SP, MM., Kabid Prasarana dan Sarana Pertanian Henri Patra, SP, MM., Rabu 23 November 2023.

Himbauan dari para penyuluh baik tingkat Provinsi dan kabupaten, menghimbau kepada para petani agar jangan merasa puas dengan hasil tersebut, diharapan untuk kedepannya yang tadinya 2 kali panen dalam satu tahun agar bisa ditingkatkan lagi, minimal 3 sampai 4 kali dalam setahun.

BACA JUGA  Siapa Gembong Tambang Mas Ilegal Di Desa Tanjung Benuang APH Merangin Diduga Tutup Mata

Demi menunjang hasil yang maksimal, Dinas Ketahanan pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Tanggamus bekerja sama dengan pemerintah desa, memperbaiki dan membangun saluran drainase yang lebih baik.

Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Tanggamus, Catur Agus Dewanto, SP. berharap, khususnya Kabupaten Tanggamus bisa mensukseskan program nasional dari Kementrian Pertanian Republik Indonesia, serta bisa memenuhi kebutuhan pangan dalam negeri, seperti yang di ketahui saat ini indonesia mengalami cuaca ekstrim seperti dampak el Nino yang diperkirakan samapai bulan maret  2024.

Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Tanggamus juga memberikan bantuan bibit dan pupuk untuk mencukupi kebutuhan para petani dan kelompok tani yang ada di Kabupaten Tanggamus (yous)

 

LIBAS GROUPbanner 728x120

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *