Rangkaian Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Tinombala, Ratusan Liter Miras dimusnahkan

TOLITOLI-koranlibasnews.com Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Lilin Tinombala Tahun 2022 yang dilaksanakan oleh Kepolisian Resort Tolitoli dan Bupati Tolitoli Amran Hi. Yahya bertindak sebagai Pimpinan Apel di Lapangan Upacara Polres Tolitoli, yang diawali dengan pengecekan Personil oleh Bupati Tolitoli bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Tolitoli, Kamis (22-10-2022).

Dalam gelar apel tersebut terdiri dari Perwira Apel Iptu Haerul, SH, Komandan Apel Iptu Joko Hari Raharjo, 12 pleton, dan 3 regu, terdiri dari TNI AD, TNI AL, Kepolisian, Pol-PP, Dishub, Damkar, Senkom, Dinkes, ORARI dan RAPI.

Bacaan Lainnya

Bupati Tolitoli membacakan amanat Kepala Kepolisian Republik Indonesia mengatakan Apel Gelar Pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana prasarana. Dengan demikian, diharapkan pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergi, sehingga perayaan Natal 2022 serta Tahun Baru 2023 (Nataru) mampu berjalan dengan kondusif.

Kepada seluruh personel pengamanan, jadikan pengamanan Nataru sebagai sebuah kebanggaan. Oleh karena itu, laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, profesional, humanis dan pahami tugas maupun fungsinya masing-masing sesuai rencana operasi dengan mengedepankan langkah prediktif serta deteksi dini.

Senantiasa menjaga kesehatan dan terus meningkatkan keimanan, serta ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, serta niatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ibadah. Tanamkanlah dalam diri, bahwa apa yang kita lakukan merupakan wujud pengabdian kepada masyarakat, Bangsa dan Negara, serta merupakan bagian dari ibadah itu sendiri.

Setelah apel gelar pasukan Bupati Tolitoli bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah bersama tamu undangan melakukan pemusnahan ratusan liter barang bukti miras jenis cap tikus hasil sitaan dari para penjual miras di Kabupaten Tolitoli menjelang perayaan Natal tahun 2022 dan Tahun Baru 2023.

BACA JUGA  Buruk Dan Ambrolnya Proyek Rehab Tanggul Abrasi 2020 Di Pesisir Ketapang BBWSMS Lampung Seolah Bungkam

Kegiatan tersebut diikuti oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Tolitoli, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Tolitoli, anggota DPRD Kabupaten Tolitoli, para Instansi Vertikal, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdakab Tolitoli, Kepala Sub Bagian Protokol Setdakab Tolitoli, para Pejabat Polres Tolitoli beserta jajaran, dan tamu undangan.##

Tim Liputan Bagian Prokopim Setdakab Tolitoli.

LIBAS GROUP banner 728x120 banner 728x90

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *