Rutan Kelas IIB Krui Laksanakan Salam Pemasyarakatan Menjelang Bulan Suci Ramadhan Dan Gelar Razia Kamar Hunian

Pesisir barat-koranlibasnews.com
Dalam rangka pencegahan deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Krui laksanakan salam pemasyarakatan Menjelang Ramadhan Ka. KPR menghimbau kepada warga binaan untuk senantiasa meningkatkan ibadah yang khusyuk pada saat bulan ramadhan, menjalankan puasa saat bulan suci ramadhan, perbanyak membaca al-quran dan shalawat setelah Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan memberikan pengarahan pada saat salam pemasyarakatan dilanjutkan menggelar Razia Kamar Hunian dengan memeriksa barang berlebih, yang diikuti oleh Staf KPR, Staf Pengelolaan dan jajaran petugas pengamanan;

Bacaan Lainnya

Razia dilaksanakan memeriksa barang warga binaan yng berlebih seperti baju, celana, handuk dll. Pada saat musim pancaroba saat ini baju yang berlebih dapat menimbulkan bau yang tidak sedap dan dihinggapi oleh nyamuk;

⁠Pada saat penggeledahan berlangsung baju dan celana hanya diperbolehkan masuk kedalam kamar hunian 5 baju dan 5 celana untuk menghidari over barang dikamar hunian;

Selanjutnya setelah memisah beberapa barang WBP penggeledahan dilanjutkan pada semua kamar hunian dan diperiksa secara teliti oleh petugas, dengan dilaksanakannya kegiatan penggeledahan kamar hunian agar mengingatkan pada Warga Binaan untuk selalu menjaga kebersihan;

Dalam kegiatan Razia Kamar Hunian Tidak ditemukan adanya barang terlarang seperti Handphone dan Narkoba;

Dengan dilaksanakannya kegiatan Salam Pemasyarakatan dan Penggeledahan Kamar hunian diharapkan dapat Lingkungan yang aman dan kondusif terhidar dari gangguan keamanan dan ketertiban serta kamar hunian yang nyaman dan bersih;

BACA JUGA  Peratin Pekon Sumberejo didampingi Camat Bangkunat membagikan BLT-DD Tahap II

Seluruh kegiatan selesai dilaksanakan dengan aman & tertib. Yang selanjutnya dilaporkan kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum & HAM Lampung.(Nurman)

LIBAS GROUPbanner 728x120

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *