RS. Islam Assyifa Sukabumi Berbagi 2020

Sukabumi-koranlibasnews.com
Rumah Sakit Islam Assyifa Sukabumi pada bulan Ramadhan 1441 H / 2020 M kali ini kembali melakukan kegiatan agenda tahunan yaitu santunan bagi kaum Dhuafa, anak Yatim, dan juga kaum Jompo.

Namun di Ramadhan 1441 H / 2020 M sekarang ini ada yang berbeda dalam kegiatan santunan yang dilaksanakan oleh Rumah Sakit Islam Assyifa Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Yang berbeda di Tahun 2020 M ini, dimana Republik Indonesia sedang di rundung musibah penyebaran wabah Covid-19, sehingga pada Tahun – tahun sebelumnya Rumah Sakit Islam Assyifa Sukabumi melakukan kegiatan santunan dengan di barengi buka puasa bersama, pada Ramadhan 1441 H atau Tahun 2020 ini, Rumah Sakit Islam Assyifa Sukabumi melakukan kegiatan santunan tersebut melaksanakan nya secara Door to Door atau dari rumah ke rumah kepada yang berhak menerima santunan.

LibasIMG-20200514-WA0073

Dengan mengambil tema Berkhidmat untuk Ummat sebagai Manifestasi Islam Rahmatan lil Alamiin, Rumah Sakit Islam Assyifa Sukabumi memeberikan kurang lebih 500 ( Lima Ratus ) paket Sembako kepada Anak Yatim, kaum Dhuafa, dan juga Jompo, juga RS.

Islam Assyfa Sukabumi di masa pandemi Covid-19 yang sedang merebak, Rumah Sakit Islam Assyifa memberikan bantuan 400 Masker dan 4 ( empat ) Box Vitamin C. Serta selanjutnya Rumah Sakit Islam Assyifa Sukabumi juga akan mengeluarkan Zakat sebanyak 700( Tujuh Ratus Paket) paket yang di bagikan secara bertahap.

Penulis : Bahtiar Libas

Editor : Fikri

LIBAS GROUPbanner 728x120
BACA JUGA  Polres Tanggamus Tetapkan Oknum Mantan Pj. Kakon Terdana Tersangka Dugaan Korupsi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *