Serentak Pejabat Utama Polres Lampung Barat Menjadi Pembina Upacara Di Sekolah

Lampung barat-Koranlibasnews.com sepuluh pejabat utama Polres Lampung Barat menjadi pembina Upacara di tingkat SMA/MAN/SMK yang ada di kabupaten Lampung Barat dan Pesisir Barat pada senin 04/03/2019,di antaranya Waka Polres Lampung Barat Kompol M.Riza T,SH,MH. di SMA N 2 Liwa, Kabag Ops Kompol Mujiono di SMA N 1 Liwa, Kabag Ren Kompol Subandi Di SMKN 1 Liwa, Kasat Lantas Iptu Ipran,SH.

di SMAN 1 sukau,Kasat Binmas Iptu Nasrun di SMAN 1 Belalau, Kasat Sabhara Iptu Mulyadi di SMAN 1 batu brak, Kasat Intel AKP Tora Egen Sitompul,SH. di SMAN 1 Sumberjaya, Kabag Sumda kompol Feri Anda Eka Putra,SH. SMAN 1 Pesisir Tengah kabupaten Pesisir Barat, Kasat Reskrim AKP Faria Arista,S.Ik. S.Kom. di SMAN 1 Karya penggawa pesisir barat, dan Kasat Narkoba di SMAN 1 Pesisir Tengah Pesisir Barat.

Bacaan Lainnya

kegiatan tersebut merupakan perintah dari pimpinan guna untuk Upaya pembinaan dan penanaman kesadaran hukum sejak dini dilaksanakan Jajaran Polres Lambar.dari itu Kapolres Lampung Barat AKBP Doni Wahyudi,S.Ik.mengutus para PJU di dampingi Para Bhabinkamtibmas untuk mengunjungi tiap Sekolah dan memberikan arahan kepada para siswa dan dewan guru.

seperti salah satunya yang di lakukan Waka Polres Lampung Barat Kompol Riza,SH,MH. menjadi pembina Upacara di SMUN 2 Liwa menyampaikan, Polisi mejadi pembina upacara disekolah merupakan implementasi bahwa polisi peduli pendidikan.

BACA JUGA  Dugaan Setoran PEN 78 Milyar Menguap Pejabat Tergetkan OTT Wartawan

Mencari ilmu adalah manfaat buat kita,saat ini tantangan berbeda diluar negeri sudah banyak sarjana itupun masih bersaing denga negara lain, menata masa depan dan belajar yang rajin mulai hari ini jangan merokok apalagi mencoba narkoba harus berani menolak,”terang Waka.

Kecelakaan lalu lintas merupakan rangking tertinggi tidak dipungkiri sebagian besar pelajar yang menggunakan kendaraan R2 dan R4 namun selalu melanggar Lalu lintas dan masih ditemukan banyaknya pelajar tidak menggunakan Helm, kendaraan di modifikasi,”tegas Waka.

selain itu waka Polres Juga mensosialisasikan dan mengajak para sisiwa untuk memeriahkan kegiatan millennial road safety Festival yang akan di selenggarakan pada 17 maret 2019 dilapangan merdeka.

di tempat Sekolah Lain seperti Kabag Ops Kompol Mujiono,SH. menjadi pembinan Upacara di SMAN 1 Negeri Liwa kabag Ops menekankan kepada sisiwa-siswi terkait Maraknya perkembangan tekhnologi dan internet “Hati-hati dengan adanya peredaran berita bohong atau hoax. Gunakan fasilitas internet yang ada untuk menunjang pembelajaran. Jangan justru digunakan untuk hal-hal yang menyimpang dan melanggar hukum,”tegas Kabag Ops.

hal tersebut juga sama di sampaikan oleh Para Pejabat Utama Polres Lampung Barat saat serentak menjadi pembina Upacara di sekolah-sekolah di dua Kabupaten yakni Lampung Barat dan Pesisir Barat kegiatan ini akan terus di gilir di sekolah-sekolah setiap senin.

Penulis  : Zahra

Editor    : Fikri

Sumber : Humas

LIBAS GROUPbanner 728x120

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *