Peratin Pekon Bedudu Bersama Anggota DPRD Lampung Barat Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Tempat Ibadah

Lampung Barat-Koranlibasnews.com Peletakan Batu Pertama pembangunan tempat ibadah  di Pemangku 3 Landos Benguk Pekon/Desa Bedudu Kecamatan Belalau dihadiri salah satu anggota DPRD Lampung Barat AHMAD ALIAKBAR .SH,juga Kepala Pekon/Desa Bedudu dan tokoh masyarakat setempat, kamis 24-12-2019.

Peletakan batu pertama pembangunan tempat ibadah oleh Pratin ALEXANDER METIAS SE. di dampingi salah satu anggota dewan DPRD Lampung Barat yang ada di pemangku 3 Landos benguk, jika melihat antusias masyarakat dalam membangun tempat ibadah ini sangat mencerminkan betapa cintanya mereka kepada tempat ibadah ungkap Pratin ALEXANDER METIAS SE kamis 24-12-2019.

Bacaan Lainnya

Pembangunan tempat ibadah ini menggunakan anggaran dana desa (ADD) tahun 2019,ini terbilang masih baru, sehingga fasilitasnya belum memadai Karena itu pemerintah daerah maupun Provinsi harus membantunya demi kelancaran pembangunan tempat ibadah yang berada di pemangku 3 Landos benguk tersebut, ucapnya.

Namun, walau dengan fasilitas terbatas Pratin ALEXANDER METIAS SE, memuji kekompakan masyarakat nya yang menurutnya selalu menjadi yang terbaik paparnya.

Lebih lanjut Pratin ALEXANDER METIAS SE menjelaskan, saat ini pembangunan tempat ibadah ini sudah ada persetujuan camat Belalau melalui kasi pemdes juga pendamping Desa ini mendapat dukungan dari pemerintah serta para tokoh masyarakat Pekon Bedudu.

Pemerintah Pekon Bedudu mau tak mau harus menyiapkan sarana dan prasarananya demi pembangunan tempat ibadah tersebut ucapnya.

Sejalan dengan hal yang dikemukakan oleh Pratin ALEXANDER METIAS SE juga Ketua Panitia Pelaksana Pembangunan tempat ibadah ini , mengatakakan memang di daerah lain di Indonesia tidak dibenarkan menggunakan dana desa untuk kepentingan rumah ibadah.

Namun, hal itu kami pihak Pekon Bedudu terus berkoordinasi pada pihak kecamatan pengunaan dana desa digunakan untuk Pembangunan tempat ibadah ini bebernya.

Namun, terkait dengan pembangunan tempat ibadah sekaligus peletakan batu pertama  dikatakan Pratin ALEXANDER METIAS SE lagi, hal ini tetap kewajiban pemerintah kabupaten untuk membantu pakai dana APBD.

Diakuinya saat ini peran pemerintah daerah Lampung Barat terhadap bantuan tempat ibadah memang banyak.

Namun, wujud besarnya pengabdian masyarakat terhadap pembangunan tempat ibadah jauh lebih banyak.

Mudah-mudahan pembangunan tempat ibadah ini bisa berjalan baik dan dapat membantu masyarakat untuk lebih nyaman beribadah dan tentunya dapat memakmurkan tempat ibadah yang ada di Pemanku 3 Landos benguk pungkasnya

Penulis : Asmuni Libas

Editor : Fikri

LIBAS GROUPbanner 728x120
BACA JUGA  Pemdes Ciberes Bagikan BST Kemensos Sebanyak 560 KK Langsung Ke Warga Oleh Pihak Pos Giro Unit Patokbeusi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *