Sukabumi-koranlibasnews.com
Giat Pendidikan dan Latihan Kaderisasi Ulama dari MUI Kota Sukabumi yang dilaksanakan pada Sabtu, 08 Agustus 2020 di Aula Masjid Agung Kota Sukabumi di hadiri oleh sekitar kurang lebih 40 ( empat puluh ) peserta para pemuda-pemudi dari Kota Sukabumi yang di seleksi sebelumnya untuk dibentuk menjadi calon Ulama sebagai regenarasi untuk terus menghidupkan dan mewarisi marwah Ulama kepada Generasi Muda.
Giat Kaderisasi para calon Ulama Muda yang di gagas oleh MUI Kota Sukabumi dengan tema ” Membentuk Kader Ulama Yang memiliki Kecerdasan Intelektual, Spiritual dan Emosional ” tersebut dilaksanakan selama dua hari, dari tanggal 8 – 9 Agustus 2020.
dalam kesempatan tersebut, pemateri dari Giat Kaderisasi para calon Ulama Muda tersebut di isi oleh Pengurus Pusat MUI Kota Sukabumi KH. Muhammad Kusoy, KH. Aap Abdullah, KH. Doktor. A Suganda, dan KH. Munandi Saleh. dalam pembekalan materi tersebut juga ada sesi tanya jawab dari Peserta akan tentang pedoman menjadi Ulama yang berwawasan Global. dalam era serba Digital, menurut KH. Muhammad Kusoy, para Ulama Muda haruslah bisa menguasai Dunia Digital untuk menjawab tantangan Global agar Islam tetap terus Visioner di segala dimensi waktu, dan yang terpenting adalah para Generasi Ulama Muda haruslah bisa menjaga Emosional dan menjadi pengayom bagi Ummat.
Penulis : Bahtiar Libas
Editor : Fikri