Lepas Sambut Di Kelurahan Bekasi Jaya Berjalan Dengan Lancar Dan Hikmat

Kota Bekasi, libasnews.com – Keakraban dan rasa kekeluargaan tergambar dalam acara lepas sambut Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Pemasbang (Pemberdayaan Masyarakat dan Pembangunan) bertempat di Aula Kantor Kelurahan Bekasi Jaya, berjalan dengan lancar.

Sementara itu Ipda Suhar, SH. melanjutkan sekolah perwira nya dan di gantikan Aipda Rojali, selajutnya Serma Giyanta di gantikan oleh Serda Suparno dan yang terakur Kasi Pemasbang Siti Maria Rajagukguk digantikan oleh Dewi Sri Maryati, S.IK, pada hari Jumat (26/01/2018) malam.

Bacaan Lainnya

Acara lepas sambut dihadiri oleh seluruh pengurus RW, Linmas Kelurahan Bekasi Jaya, Ketua Karang Taruna beserta jajarannya, dan beserta seluruh aparatur Kelurahan Bekasi Jaya.

Acara diawali dengan sambutan Ketua Panitia Syawaluddin Harahap, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh anggota panitia dan semua pengurus RW yang telah mensupport terlaksananya acara lepas sambut Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Kasie  Pemansbang.

Dilanjutkan sambutan oleh Lurah Bekasi Jaya Ngadino, S.AP, untuk memberikan kata sambutannya, Lurah Bekasi Jaya pun tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada panitia dan pengurus RW Bekasi Jaya yang telah menyiapkan acara ini sehingga dapat terlaksana dengan lancar dan hikmat.

Lanjutnya rotasi dan mutasi dilingkungan Kota Bekasi, itu sudah biasa dilaksanakan dan tidak aneh lagi atau asing lagi, Saya atas nama pribadi dan Kelurahan Bekasi Jaya, mengucapkan terimakasih kepada Bhabinkamtibmas, Babinsa Bekasi Jaya dan Kasie Pemasbang, yang sudah melaksanakan tugas di Kelurahan Bekasi Jaya ini.

BACA JUGA  Walikota Bekasi Kunjungi SDN Bojong Rawalumbu III Dan V Akan Di Merger

Walaupun ada kejadian dilingkungan Bekasi Jaya, seperti ada keributan, curanmor dan lain-lain dapat ditangani dengan baik, disini saya melihat kinerja Bhabinkamtibmas dan Babinsa Bekasi Jaya, bersama unsur lainnya bahu membahu menciptakan situasi yang kondusif dan bisa ditangani dengan baik, saya mengucapkan sekali lagi terimakasih.

Di Kelurahan Bekasi Jaya, sudah ada rumah tiga pilar, harapan saya  dengan adanya rumah tiga pilar ini bisa bersinergi dengan masyarakat dan untuk selanjutnya tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada Santi Maria Rajagukguk, pahit getir sudah kita lalui bersama-sama  dalam  membangun Kelurahan Bekasi Jaya ini.

Untuk penggantinya Santi yaitu Dewi saya ucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Kelurahan Bekasi Jaya semoga ke depannya Kelurahan Bekasi Jaya semakin maju dan ihsan.

Ditambahkan nya, sebentar lagi kita akan menghadapi pesta demokrasi melalui pilkada, Saya memohon  bantuannya apabila ada petugas PPDP yang mau mendata masyarakat  untuk di coklit atau dicocokkan dan diteliti, mohon dibantu.

Kami menghimbau masyarakat bagi yang belum melakukan perekaman, silahkan melakukan perekaman dan juga bagi yang punya suket silahkan dibawa ke kantor Kelurahan atau Kantor kecamatan, Insya Allah satu dua hari E-KTP jadi.

Bagi masyarakat yang belum buat Kartu Sehat silahkan diurus atau dibuat, cukup bawa foto copy E-KTP Kota Bekasi dan kartu keluarga ke kantor Kelurahan Bekasi Jaya.

Dalam sambutan Ipda Suhar, SH, mengatakan sebenarnya sangat berat sekali meninggalkan Kelurahan Bekasi Jaya, tapi apa boleh buat, saya harus melanjutkan sekolah perwira, dan saya juga mengungkapkan selamat datang kepada Aipda Rojali, SE yang akan bertugas menggantikan saya, ucap Suhar.

Bapa/Ibu masyarakat Kelurahan Bekasi Jaya, sudah saya anggap keluarga, saudara makanya dengan kepergian saya sebenarnya sangat berat tapi mau tidak mau saya harus melanjutkan sekolah perwira dan ini tidak lain berkat doa Bapa/Ibu masyarakat Kelurahan Bekasi Jaya.

BACA JUGA  Pemerintah Pekon Way Manak Bersama Puskesmas Rantau Tijang Gelar Vaksinasi

Suhar pun menerangkan bertugas di Kelurahan Bekasi Jaya menjadi Bhabinkamtibmas baru dua tahun lamanya,  kenal Masyarakat Bekasi Jaya baru kulitnya saja belum dalamnya.

Selama saya menjabat Bhabinkamtibmas, meminta maaf sedalam-dalamnya apabila saya dalam bertugas melakukan pelayanan kurang baik, kurang maksimal, meminta pintu maaf sebesar-besarnya, dan saya titip adik saya dalam melayani masyarakat Bekasi Jaya, ungkap Suhar.

Selanjutnya acara lepas sambut diakhiri dengan ramah tamah dengan menikmati tembang lagu musik  yang sudah dipersiapkan oleh panitia. (Ml/Jy)

LIBAS GROUPbanner 728x120

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *