Kota Tebing Tinggi kembali raih Piala Adipura

Tebing Tinggi, koranlibasnews.com

Untuk ke-4 kalinya secara berturut-turut Kota Tebing Tinggi meraih Piala Adipura untuk katagori kota sedang.

Bacaan Lainnya

Demikian dikatakan Wali Kota Tebing Tinggi Umar Zunaidi Hasibuan melalui Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Kebersihan Zubir Husni Harahap Kamis (10/1) disela-sela peresmian Pasar Kecamatan Rambutan.

Dikatakan Zubir Husni Harahap pemberitahuan tentang kembali Kota Tebing Tinggi meraih Piala Adipura sudah mereka terima dan Tebing Tinggi termasuk dalam lima besar terbaik di Pulau Sumatera yakni Palembang, Padang, Bukit Tinggi, Payakumbuh dan Kota Tebing Tinggi.

Raihan prestasi ini merupakan yang ke 4 kali secara berturut-turut dan ini adalah hasil kerja kolobrasi yang baik antara Pemerintah Kota Tebing Tinggi dengan segenap komponen masyarakat Tebing Tinggi.

Piala Adipura yang ke 4 kali ini adalah merupakan sebuah hasil kerjanyata apa yang sudah dan akan terus dilakukan Pemerintah Kota Tebing Tinggi dengan masyarakatnya dari lingkungan yang terkecil yakni rumah tangga menjaga dan memelihara kebersihan.

Berbagai program kebersihan dan penhijauan terus kita lakukan disetiap even dan kesempatan serta tak pernah berhenti memberikan penyluhan-penyuluhan kepada masyarakat Tebing Tinggi, katanya.

Disampaikan Zubir Husni Harahap, keberhasilan yang diraih ini, tidak terlepas dari peran yang sangat konsen dari Walikota Tebing Tinggi H.Umar Zunaidi Hasibuan yang selalu dan senantiasa memberikan motivasi, jika kita mau dan punya komitmen, prestasi bisa diperoleh walikota selalu berpesan.

Zubir Harahap mengatakan untuk penyerahannya kita masih menunggu pemberitahuan dari Pemerintah Pusat, soal tempatnya, senin (14/1) akan disampaikan kepada kita, tahun kemarin di Siak, tahun ini belum ada pemberiathuan,ujarnya.

BACA JUGA  Wali Kota Tebing Tinggi Sampaikan LKPJ Anggaran Tahun 2018

Reporter: MS
Editor : Yanto

LIBAS GROUPbanner 728x120

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *