Tebing Tinggi-koranlibasnews.com
Pada hari Kamis (17/06/2021) sekitar pukul: 08.00 Wib sampai dengan selesai bertempat di Lapangan Apel Polres Tebingtinggi, Kapolres Tebingtinggi AKBP AGUS SUGIYARSO,S.IK didampingi Wakapolres Tebingtinggi AKBP SARPONI Memimpin Pelaksanaan Upacara Hari Kesadaran Nasional. Kegiatan Upacara tersebut dihadiri oleh Personil Polres Tebingtinggi dan Polsek Sejajaran.
Dalam kesempatan inj Kapolres Tebingtinggi AKBP Agus Sugiyarso SIK memberikan arahan kepada jajarannya,, Jangan menganggap upacara ini sebagai rutinitas biasa namun kita anggap sebagai hari kesadaran nasional.
Pupuk kekompakan antar instansi pemerintah lainnya.
Tegakkan hukum dengan tegas dan profesional.
Tetap laksanakan KRYD ( Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) dan PPKM Mikro.
Hindari kesalahan sekecil apapun demi menjaga nama baik instansi kita serta jaga kekompakan dan keharmonisan sesama personil.
Jaga kesehatan dengan mematuhi 5M, pola hidup sehat dan rajin berolah raga.
Penulis : Markus Silaen
Editor : Redaksi