DPRD Tebing Tinggi Gelar Rapat Paripurna Pembahasan 7 Ranperda

Fhoto: Wakil Wali Kota H.Oki Doni Siregar menyerahkan berkas pengajuan empat raperda eksekutif untuk dibahas bersama-sama degan DPRD kepada Ketua DPRD M.Yuridho Chap dan wakil ketua H.Chairul Mukmin Tambunan.

Tebing Tinggi-Koranlibasnews.com
DPRD Tebing Tinggi menggelar rapat paripurna pembahasan 7 Ranperda seluas sore (11/6) dipimpin Ketua M.Yuridho Chap dan dihadiri Wakil Walikota H.Oki Doni Siregar dan diikuti para pimpinan OPD, Lurah, Camat se Kota Tebing Tinggi.

Bacaan Lainnya

Ranperda yang dibahas merupakan tiga Ranperda merupakan Inisiasi DPRD Tebing Tinggi dan empat Ranperda Eksekutif yang masuk dalam prolegda.

Ke tiga Ranperda Inisiasi DPRD Tebing Tinggi masing- masing Ranperda tentang penyelenggaraan dana bergulir, Ranperda tentang investasi daerah pada layananan umum daerah (BLUD) UPTD.perkuatan permodalan koperasi dan usaha mikro kota Tebing Tinggi dan Ranperda tentang penyalahgunaan narkotika psikotropika dan zat adiktif lainnya.

Empat Ranperda yang disampaikan eksekutif masing-masing Ranperda tentang rencana induk pembangunan keparawisataan kota Tebing Tinggi tahun 2019-2025, Ranperda tentang pengelolaan barang milik daerah.

Selanjutnya Ranperda tentang penyelenggaraan perlindungan anak dan Ranperda tentang perubahan Peraturan Daerah No.5 tahun 2011 tentang pajak daerah.

Ranperda yang merupakan inisiasi DPRD disampaikan Badan Pembentukan Perda DPRD yang dibacakan oleh Ketua Komisi III Pahala Sitorus dan menyampaikan bahwa Perda merupakan satu landasan hukum untuk melaksanakan sebuah kegiatan yang akan dilakukan.

Mewakili Eksekutif Wakil Wali Kota H.Oki Doni Siregar, Ranperda yang disampaikan dan akan dibahas bersama-sama dengan DPRD ini merupakan sebuah langkah kemajuan dan pemangunan Kota Tebing Tinggi

BACA JUGA  WALIKOTA TEBING TINGGI HIMBAU WARGA AGAR TETAP WASPADA COVID 19

Ranperda yang akan dibahas juga merupakan sebagai salah satu upaya meningkatkan APBD Tebing Tinggi yang akan dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat Tebing Tinggi.

Penulis : Markus Libas

Editor   : Fikri

LIBAS GROUP banner 728x120 banner 728x90

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *