Singkawang-Koranlibasnews.com Dinas Perikanan, Ketahanan pangan dan Pertanian dua hari berturut-turut mengelar Pangan Murah di dua lokasi berbeda,Hari Rabu 5 Maret 2025 di gelar di halaman kantor camat Singkawang Utara,membagikan 500 paket sembako murah dan menjual kebutuhan pokok seperti daging ayam,sayuran dan telur dengan harga lebih murah dari pasaran
Hari ke dua ,Kamis 6 Maret 2025 digelar kembali dilokasi Kantor Lurah sungai wie,dan juga menyediakan paket murah yang terdiri dari beras premium 5 kg,minyak goreng 2 liter serta gula pasir 2 kg dengan harga Rp 105.000,-,antusias warga sangat luar biasa ,jam 4 subuh mereka sudah rela ikutan antri,padahal acaranya di mulai pukul 07:30 wiba,
Gerakan Pangan Murah yang di gelar oleh Dinas Perikanan, Ketahanan pangan dan Pertanian,juga di hadiri langsung Ibu walikota Singkawang Tjhai chui mie dan Wakil Walikota Singkawang Bapak Muhammadin ,
Salah satu warga Ibu patiah ( 65 tahun ) merasa senang karena bisa membeli sembako murah ini,walau harus berdesakan antri;dengan kondisi Hujan lagi.
“Walau hujan gerimis kame tetap antri pak yang penting bisa dapat sembako murah ” jelas Bu patiah.
R.wisnu warga Singkawang lain nya yang berada di lokasi pasar murah tersebut mengatakan kepada media ini , kegiatan seperti ini sangat membantu masyarakat kecil yang memang butuh barang sembako murah,cuma sayangnya paket yang di berikan oleh dinas perikanan, ketahanan pangan dan pertanian ini cuma 500 paket ,berbeda yang di salurkan oleh Disperindagkop kota Singkawang yang sampai 2000 lebih paket setiap penyaluran nya.
Karena kasian dinas penyelenggaranya dilapangan menghadapi Masyarakat yang ramai tapi dengan paket yang minim,Rudi berharap Pemkot Singkawang kedepan nya bijak dalam memberikan volume paket kepada Dinas dinas penyalurnya ke masyarakat.
Media mencoba menghubungi kepala dinas PKPP Melalui WhatsApp,terkait paket cuma 500 belum memberikan tanggapan.
Penulis : Tim Libas
Editor : Redaksi