Subang-Koranlibasnews.com Siswa SMA 1 Ciasem digembleng disiplin baris berbaris Puluhan Siswa SMA1 Ciasem mendapatkan gemblengan disiplin sekaligus dalam baris berbaris jelang menyambut Hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober ini.
Mereka secara serentak mendapatkan pelatihan dari Anggota Koramil 0506/ Ciasem
Adapun materi disiplin yang dilatihkan bagi siswa siswi SMA 1 Ciasem adalah mengenai Peraturan Baris Berbaris di lapangan mako Koramil 0506/Ciasem jalan raya Sukamandi pantura jumat 24-10-2019.
Pendalaman materi yang diberikan yaitu gerakan di tempat seperti sikap sempurna, sikap istirahat, hadap kiri, hadap kanan, balik kanan, berhitung, jalan di tempat, bubar jalan serangkaian dalam kegiatan disiplin baris berbaris yang sesuai dengan ketentuan yang baku.
Pada kesempatan itu Danramil 0506/Ciasem Kapten Inf.SUPRIYATNA yang di wakilkan Sertu SUNARYO menyampaikan tujuan Peraturan Baris Berbaris (PBB) untuk menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas, rasa persatuan dengan rekan, sikap disiplin sehingga senantiasa mengutamakan kepentingan kelompok diatas kepentingan individu.
Disamping kepentingan umum diatas kepentingan pribadi, secara tidak langsung akan tertanam rasa tanggung jawab pada siswa.
Sehingga begitu banyak hal positif yang bisa diambil dari pembelajaran Peraturan Baris Berbaris (PBB) yang diberikan ini kepada seluruh siswa,terang Sertu SUNARYO
Sertu SUNARYO juga memberikan Konseling terhadap siswa siswi SMA 1 Ciasem.
Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka peningkatan kemampuan Siswa-siswi serta menanamkan disiplin dan karakter kepada para penerus generasi bangsa di usia remaja.
Menurut Sertu SUNARYO kegiatan tersebut telah rutin dilaksanakan oleh jajarannya, baik di tingkat SD,SLTP dan tingkat SLTA/Sederajat. Guna untuk melatih sikap dan mental kedisiplian para generasi muda khsusunya yang berada di Kecamatan Ciasem ujar Sertu SUNARYO
Di hadapan Siswa-siswi SMA1 Ciasem Sertu SUNARYO berbagi cerita dan pengalaman kerja sebagai motivasi mereka dalam meraih cita-cita.
Cerita tersebut akan menjadi motivasi untuk para siswa bermimpi dan merangsang tumbuhnya cita-cita tanpa batas pada diri mereka.
Di samping itu untuk memberikan gambaran kepada para siswa tentang profesi sebagai Prajurit TNI sehingga memotivasi mereka yang ingin mempunyai cita-cita menjadi Prajurit TNI.
Sementara itu salah satu siswa sekolah menengah atas 1 Ciasem memberikan apresiasi kepada koramil 0506/Ciasem atas kontribusi pembinaan kepada saya dan teman teman .
Saya berharap dengan pendidikan disiplin dalam baris berbaris ini diharapkan rasa tanggung jawab dan disiplin terutama saya pribadi juga teman lainya akan makin tebal tertanam dalam sanubari terang salah satu siswa SMA 1 Ciasem.
Dirinya juga menyampaikan salut dan terima kasih,atas Anggota Koramil 0506/Ciasem yang memberikan manfaat dan kontribusinya juga dirasakan seluruh siswa SMA1 Ciasem disamping itu semua elemen masyarakat.Pungkasnya
Penulis : Uta Libas
Editor : Fikri