koranlibasnews.com
Luwu, Sulawesi Selatan – SMK Negeri 11 Luwu Yang berada di kabupaten Luwu saat ini membuka program jurusan baru bagi siswanya, jurusan perhotelan merupakan program unggulan kejuruan yang baru di buka di tahun ajaran 2018
Hal itu di ungkapkan Nur Insani S.Pd., M.Pd (22-10-2018)
yang baru menjabat 9 bulan selaku kepala UPT SMKN 11 Luwu
“Yang saya buka baru disini adalah jurusan perhotelan, karena kita di rekomendasikan untuk SMK, melihat perkembangannya bua ke depan, karena di bua ada bandara, jadi perkembangannya lebih condong nantinya ke pariwisata,” ungkapnya
Saat ini SMKN 11 Luwu memfocuskan 3 jurusan yang Sebelumnya ada 6 jurusan
– teknik sepeda motor
– teknik komputer jaringan
– perkantoran
– akuntansi
– perbankan
– perhotelan
Berhubung karena peminat siswa baru yang sangat kurang, rencananya ada 3 jurusan yang akan di tutup
“Jurusan perkantoran saya tidak menerima lagi yang baru, sisa kelas II dengan kelas III yang mau di tamatkan, karena kemarin juga di rekomendasikan, di samping juga kurang peminatnya, jurusan akuntasi juga sisa kelas I, perbankan sisa kelas II dan kelas III,” katanya
Untuk menunjang dan meningkatkan mutu pembelajaran siswa, khususnya jurusan teknik sepeda motor, SMKN 11 Luwu mendatangkan BLK Luwu (Balai Latihan Kerja)
Proses belajar mengajar di mulai pada pukul.7.30 s/d pukul 13.30 Wita, dengan jumlah siswa keseluruhan 217 orang dengan tenaga pengajar sekitar 30an, sedangkan di sore harinya berlangsung kegiatan non akademik seperti sepakbola, karate, dan pramuka
Harapan kepala UPT SMK NEGERI 11 Luwu, Nur Insani, S.Pd., M.Pd supaya dinas pendidikan mengevaluasi kembali untuk sekolah kecil jangan di bebankan anggaran dana bos untuk pembayaran guru honor
“Kemarin itu sebagian APBD yang di pakai, sebagian lagi dana bos untuk guru honor, kalau bisa untuk sekolah kecil APBD saja yang di pakai, jangan mi kasihan lewat dana bos, supaya dana bos bisa di gunakan untuk keperluan sekolah lainnya,” pungkasnya dalam logat Luwu
PENULIS : ARIE
EDITOR : FIKRI