Selain dorongan Masyarakat,Calon Kades Eti Safitri,Usung Visi-Misi Wujudkan Desa Bakauheni Berbudaya Menuju Masyarakat Yang Mandiri

Lampung Selatan-koranlibasnews.com
Berangkat dari dorongan Masyarakat Desanya yang begitu besar, yang mendasari majunya seorang ibu muda supel dan enerjik. Eti Safitri salah satu calon Kepala Desa wanita yang turut serta berkompetisi pada pemilihan Kepala Desa Bakauheni Kecamatan Bakauheni Kabupaten Lampung Selatan Periode 2021 – 2027 yang rencananya akan di gelar serentak pada 05 Agustus 2021 gelombang I.

Bagi tokoh masyarakat Desa Bakauheni sendiri, sudah tidak asing lagi dengan nama Eti Safitri seorang Putri mantan Kepala Desa Bakauheni (Periode 1979 -1987 ) Almarhum Kholid Kesuma Ratu yang pernah memimpin Desa Bakauheni Kecamatan Bakauheni Kabupaten Lampung Selatan yang merupakan Desa di Pintu Gerbang Pulau Sumatera-Jawa tersebut.

Bacaan Lainnya

Wanita yang aktif dalam berbagai kegiatan organisasi kemasyarakatan ini mengungkapkan bahwa dorongan dari berbagai pihak tokoh Masyarakat setempat yang menginginkan dirinya maju,mengingat historis kepemimpinan mendiang orang tuanya yang mengayomi dan membela kepentingan masyarakat desa Bakauheni pada zamannya menjadi kenangan baik di mata masyarakat sampai saat ini.

Selain dorongan tokoh masyarakat setempat, Fitri ( panggilan akrabnya ) juga mempunyai Visi Mewujudkan Desa Bakauheni yang berbudaya menuju masyarakat yang mandiri.

Mengingat Bakauheni adalah Desa yang memilki potensi begitu besar. Baik dibidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Industri dan Pariwisata.

Di katakannya, bahwa Misinya maju menjadi Calon Kepala Desa Bakauheni antara lain:

– Meningkatkan tata kelola dan pelayanan Pemerintahan yang baik.

– Meningkatkan komunikasi dengan masyarakat secara terbuka.

– Meningkatkan kualitas pembangunan infrastruktur yang terarah.

– Meningkatkan dan melestarikan nilai nilai budaya.

– Meningkatkan kualitas sumber daya manusia ( SDM ) masyarakat.

– Mewujudkan kawasan penyangga pariwisata yang tertata.”papar Fitri.(10/7/2021).

“Jika yang maha kuasa, Allah Subhanahuwataala meridhoi dan masyarakat Desa Bakauheni memberikan dukungan serta kepercayaannya.Insyaallah saya akan berusaha semaksimal mungkin mengemban amanah dan Aspirasi masyarakat,sebagaimana apa yang telah di contohkan mendiang orang tua saya ketika memimpin masyarakat Desa Bakauheni di zamannya.Itulah kenapa para tokoh dan masyarakat Desa Bakauheni jauh jauh hari mendorong saya untuk maju pada pemilihan calon Kepala Desa Bakauheni”.Ungkap Putri Sulung Almarhum Kholid Kesuma Ratu(mantan Kades Bakauheni) tersebut.

Penulis : Adi Libas

Editor : Redaksi

LIBAS GROUPbanner 728x120
BACA JUGA  PEMERINTAH KOTA BEKASI MENDATANGANI MOU PEMBELAJARAN TATAP MUKA 4 SEKOLAH ROLE MODEL

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *