Rapat Koordinasi,, Kapolres Sergai Berharap Rumah Isolasi Terpusat Cepat Selesai

Sergai-koranlibasnews.com
Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang menggelar rapat koordinasi terkait rumah isolasi terpusat di Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Kamis(19/8/2021) bertempat Rumah Makan Bahagia Perbaungan.

Rakor rumah isolasi terpusat
terdiri 15 rumah dan 2 gedung cadangan dengan rincian 1 rumah dapat menampung 4 orang, 1 gedung yang menampung 50 orang dengan total kapasitas rumah isolasi di Sergai sebanyak 160 orang.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan ini, Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang dalam arahan meminta agar Rumah Isolasi Terpusat kita di Kabupaten Serdang Bedagai agar segera selesai secepat mungkin agar dapat kita gunakan untuk masyarakat yang melakukan Isolasi mandiri.

” Buat target kepada para tukang agar cepat selesai dalam pengerjaan dan rehab rumah Isolasi terpusat kita,”ucap AKBP Robin Simatupang.

libasIMG-20210820-WA0019

Untuk itu, sambung Kapolres.
Untuk Polri dan Satpol PP nantinya akan dilaksanakan piket jaga di Rumah Isolasi terpusat kita.

Kapolres Sergai harap kita semua sama-sama open dan mau,
agar kita dapat menekan angka penyebaran Covid-19 di Kabupaten Serdang Bedagai. Kedepan kita akan Fokus terhadap pelaksanaan Swab kepada masyarakat, akan kita kawal pelaksanaan swab agar kita dapat mendeteksi secepatnya masyarakat kita yang terkonfirmasi.

Jika, kata Kapolres. Masyarakat yang terkonfirmasi positif jika di Desa tidak cukup akan kita pergunakan di Rumah Isolasi terpusat kita. Kemudian untuk Dinkes kordinasikan untuk makan masyarakat yang melaksanakan Isolasi Mandiri di Rumah Isolasi.”tutup Kapolres Sergai.

Sementara itu, Kadis Kesehatan dr. Bulan Simanungkalit, M.Kes dalam sambutan menyampaikan,” Kita siap mendukung pemerintah dalam penanganan penyebaran Covid-19 khususnya di Kabupaten Serdang Bedagai.

“Saya juga berharap agar kita
dapat secepatnya menjadikan Kabupaten Serdang Bedagai menjadi Zona Hijau. Kita juga
akan menyiapkan makan bagi masyarakat yang melaksanakan Isolasi mandiri di Rumah Isoter kita bekerja sama dengan Rumah-rumah makan di lokasi terdekat.”pungkas.

Dalam giat tersebut turut hadir, Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang, Asisten 3 Pemkab Sergai, Irwani, Kadis Kesehatan dr. Bulan Simanungkalit, Kadis Tarukim diwakili, Dahlan, Kadis Lingkungan Hidup, Panisean Tambunan, Mewakili Kasat Pol PP Kab. Sergai, Kasat Binmas, AKP Syarifuddin, Kasat Intel AKP LB. Sihombing, Kapolsek Perbaungan AKP V. Simanjuntak, Kanit 3 Sat Reskrim, Iptu E. Sidauruk, SE.

Penulis : Markus Libas

Editor : Redaksi

LIBAS GROUPbanner 728x120
BACA JUGA  HUT RI Ke 76,Kapores Sergai Cek Vaksin II

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *