Proyek Normalisasi SS Batang Leutik Mendapat Apresiasi Dari Tokoh Masyarakat

Subang-koranlibasnews.com Warga Masyarakat Desa Suka Maju Kecamatan Sukasari Kabupaten Subang Jabar terlihat sangat senang, saluran irigasi SS Batang Leutik di normalisasi oleh kontraktor PT.BERANTAS ABIPRAYA juga rekanan CV.RUDI JAYA .

Pasalnya, kegiatan peningkatan jaringan normalisasi irigasi SS Batang Leutik yang bersumber dari APBN Provinsi Jabar , menyulap irigasi tersebut menjadi indah dipandang mata.

Bacaan Lainnya

Aliran air mengalir deras memenuhi persawahan menyejukkan hati petani.

proyek tersebut dimulai pekerjaan terhitung bulan september tahun 2021

Terlihat di papan proyek di kerjakan oleh kontraktor pelaksana PT. BERANTAS ABIPRAYA & CV.RUDI JAYA itu, tidak saja bakal mampu meningkatkan perekonomian warga Desa Suka Maju yang juga menjadi lokasi wisata persawahan yang hijau dan sejuk dipandang mata.

pekerjaan PT.BERANTAS ABIPRAYA & CV.RUDI JAYA yang di komandoi Nursalim sebagai pelaksana lapangan beserta Warmah Adam Yakub yang sekaligus Ketua LSM GMBI DPC Subang sangat profesional.

libasIMG-20210924-WA0014

Mutu dan kualitas tetap terjaga ,Bahkan saat pekerjaan berlangsung, perusahaan tersebut tetap mengutamakan Sistim Manajemen Kesehatan, Keselamatan (SMK3). Alat Pengaman Diri (APD) dan protokol kesehatan menjadi perhatian

Wajar saja, pujian mengalir deras dari warga setempat dan memberikan aplus kepada rekanan yang sangat profesional tersebut.

Kami atas nama warga Desa Suka Maju dari awal melihat pekerjaan proyek ini.

Profesional rekanan sangat jelas sekali.

Buktinya, mutu dan kualitas tetap diutamakan.

Sehingga bilamana diakhir pekerjaan, pembangunan irigasi ini terlihat kokoh, rapi dan enak dipandang mata kata salah satu Petani setempat.

Ia juga mengatakan, atas pekerjaan proyek ini, kami atas nama warga mengucapkan terima kasih kepada BBWSC terutama mereka yang turut serta dalam pekerjaan proyek dan rekanan yang cukup serius dan bertanggungawab saat bekerja.

libasIMG-20210924-WA0013

Kami akan menjaga asset yang diberikan kepada kami, terutama kami sebagai petani ulasnya.

Dengan wajah berseri Petani Desa Suka Maju juga mengatakan, dengan adanya peningkatan irigasi SS Batang Leutik ini, kami sangat berterima kasih.

Apalagi, sebelumnya di SS Batang Letik ini ketika musim tanam padi rebutan air.

Sekarang kami para petani sudah merasa lega jaringan irigasi yang langsung mengarah ke laut terlihat sudah teraliri air, sehingga kedepan hasil panen akan semakin membaik lanjut petani.

Dengan adanya pekerjaan proyek dan diperbaiki tanggul, sudah pasti masyarakat khususnya para petani sudah lancar membawa hasil tani dengan kendaraan.

Keuntungan ganda didapat warga kalau sudah selesainya proyek.

Bahkan, bisa berpotensi menjadi lokasi wisata persawahan yang hijau nan mempesona katanya

Di tempat yang sama ketika dimintai keterangan Awak Media Libas News salah satu Ketua LSM GMBI DPC Subang terkait Normalisasi jaringan irigasi SS Batang Leutik sepanjang lebih kurang 4 Km menuju pantai yang dikerjakan Oleh PT.BERANTAS ABIPRAYA dan Rekanan CV. RUDI JAYA yang di awasi langsung oleh Direksi BBWSC (Balai Besar Wilayah Sungai Citarum) yakni saudara Imang.

Dalam hal di Atas Warmah Adam Yakuub selaku Ketua LSM GMBI DPC Subang mengapresiasi program kinerja Gubernur Jawabarat juga Bupati Subang pada pelaksanaan kegiatan normalisasi.

Warmah Adam Yakuub menambahkan kami memberi dukungan penuh khususnya kepada Gubernur Jawabarat juga Bupati Subang dan dinas terkait dalam menggenjot pendapatan daerah melalui Swasembada Pangan sesuai program Presiden Jokowi.pungkasnya

Penulis : Uta/U.Nurhadi Libas

Editor : Redaksi

LIBAS GROUPbanner 728x120
BACA JUGA  Pantau Penyaluran BST Kemensos Pastikan KPM Patuh Protokol Kesehatan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *