Polres Metro Jakarta Barat Mengantisipasi Adanya Tawuran Dan Aksi Balap Liar Di Bulan Ramadhan

Jakarta-koranlibasnews.com Aksi Tawuran dan balap balapan liar kerap sekali bermunculan saat bulan suci Ramadhan

Untuk mengantisipasi hal tersebut Polres Metro Jakarta Barat dalam hal ini polsek Tanjung Duren melaksanakan apel antisipasi adanya tawuran atau aksi balap liar diwilayah Tanjung Duren, Sabtu, (17/4/2021)

Bacaan Lainnya

Kapolsek Tanjung Duren Kompol Agung Wibowo mengatakan bahwa kegiatan apel tersebut dalam rangka mengantisipasi adanya tawuran atau aksi balap liar selama bulan ramadhan, dimana kita mengetahui aksi tersebut saat bulan ramadhan cenderung mengalami peningkatan

Libasimg-20210417-wa0102

“Oleh Sebab Itu kami dari polsek Tanjung Duren melaksanakan kegiatan apel antisipasi adanya tawuran dan balap liar ” ujar Kompol agung Wibowo

Kami akan melakukan patroli kewilayahan yang menjadi zona rawan adanya aksi tawuran dan balap liar

Selama bulan ramadhan pihaknya akan lebih mengintensifkan patroli setiap harinya dalam mencegah adanya gangguan Kamtibmas diwilayah nya

Dalam patroli kali ini patroli dipimpin langsung oleh Wakapolsek Tanjung Duren Akp Bimantoro di wilayah yang cenderung terjadinya gangguan Kamtibmas seperti Perempatan pesing, Tubagus Angke, Latumenten, jembatan genit dan di jalan kyai tapa

Libasimg-20210417-wa0103

” Sebanyak 7 orang dan 6 unit kendaraan diamankan karena diduga hendak akan melakukan aksi balap Liar ” ujar Kompol Agung

Diketahui dari 6 unit kendaraan bermotor yang diamankan menggunakan knalpot Brong dan pengendara nya tidak memiliki Sim (surat ijin mengemudi) sehingga dikenakan tilang oleh unit lalu lintas Tanjung Duren 

Selanjutnya 7 orang berikut unit kendaraan bermotor diamankan kepolsek Tanjung duren guna dilakukan pendataan dan pemberian edukasi tutupnya 

Penulis : Syarif/Tio  Libas 

Editor    : Fikri 

LIBAS GROUPbanner 728x120
BACA JUGA  Kebakaran Jenggot Oknum Kades Yang Tersandung Pidana Korupsi Cari Kambing Hitam Guna Tutupi Kebenarnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *