Police Go To School,Binluh Di SMPN 1 Patokbeusi

Subang-koranlibasnews.com Kapolsek Patokbeusi di dampingi Bhabinkamtibmas Desa Ciberes menyambangi sekolah SMPN1 Patokbeusi dalam Kegiatan ini bertujuan untuk bertemu dan menyampaikan kepada siswa dan guru bahwa saat ini Polres Subang rutin melaksanakan Operasi Zebra dan Operasi Bina Kusuma.

Ini merupakan tindak lanjut dari program rutin Police Go To School yang bertujuan untuk menyampaikan himbauan dan pesan kamtibmas kepada pihak Sekolah maupun staff siswa serta para dewan guru ujar Kompol H. SARJONO.

Bacaan Lainnya

Tepat Pada hari jumat 31/1/2020 Kapolsek Patokbeusi Kompol H. SARJONO.S.Ip  bersama dengan personil menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mensosialisasikan tentang kenakalan remaja dan bahaya penyalahgunaan narkoba kepada para siswa dan siswi smp negeri 1 Patokbeusi kelas 9 yang berjumlah 207 orang ,bertempat diruangan kelas.

LibasIMG-20200131-WA0013

Adapun meteri yang disampaikan dalam acara tersebut adalah Kapolsek Patokbeusi menyampaikan Bahaya kenakalan remaja,Bahaya penyalahgunaan narkoba,Bahaya penggunaan medsos yang tidak sesuai prosedur dan yang terakhir menyampaikan tertib berlalu lintas di jalan raya.

Dalam himbauannya, Kapolsek Patokbeusi menyampaikan kepada siswa untuk menghindari dan tidak terlibat penyalahgunaan narkoba baik sebagai pelaku, pengguna maupun sebagai pengedar.

Jangan berkeliaran di luar lingkungan sekolah tanpa ada ijin daru guru, karena bisa terkena razia Kepolisian yang saat ini melaksanakan operasi bina kusuma tambahnya.

Tak lupa pria asal Jawa ini yang sesuai namanya Kompol H. SARJONO menghimbau untuk membudayakan dan menjadi pelopor tertib berlalu lintas.

Hindari kenakalan remaja seperti melakukan tawuran baik antara sesama pelajar maupun orang lain, perkuat hubungan silaturahmi, perbanyak teman sehingga tercipta suasana yang kondusif di lingkungan sekolah himbaunya.

LibasIMG-20200131-WA0014

Pada kesempatan tersebut Kapolsek Patokbeusi juga menyampaikan agar siswa dan guru untuk bijak dalam menggunakan medsos, postingan atau info yang dilihat disaring dulu sebelum dishare.

Sebagai siswa dan siswi harus taat dan patuh kepada guru pengajar serta tata tertib sekolah tutupnya.

Senada Pihak sekolah SMPN1 Patokbeusi HUDIWIRAMA.SPd selaku kepala sekolah mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan sosialisasi tersebut.

Dimana para siswa dan siswi mendapat motifasi dari pihak kepolisian khusus nya jajaran kepolisian resort Patokbeusi polres Subang dan pada kesempatan tersebut Kapolsek Patokbeusi Kompol H. SARJONO.S.Ip didampingi Aipda HERU SUSANTO menjalin komunikasi dan hubungan yang baik dan siap membantu pihak sekolah bilamana diperlukan ungkap Kasek HUDIWIRAMA.SPd.pungkasnya

Penulis : Uta libas

Editor   : Fikri

LIBAS GROUPbanner 728x120
BACA JUGA  Hadiri Musrenbang Muspika Ciasem Dukung Percepatan Pembangunan Desa Ciasem Girang

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *