Panit Binmas Polsek Patokbeusi Gelar Sosialisasi Penerimaan Polri 2024 di SMK AL-INTISAB Patokbeusi.

Subang-koranlibasnews.com Kepolisian Sektor Patokbeusi menggelar kegiatan sosialisasi untuk mendapatkan animo masyarakat khususnya para pelajar jelang penerimaan calon anggota Polri yakni Taruna Akpol, Bintara dan Tamtama, tahun 2024, Senin 22/04/2024 .pukul 08.30 wib.

Sosialisasi digelar di sejumlah sekolah. Tak terkecuali SMK AL-INTISAB Patokbeusi kecamatan Patokbeusi Kabupaten Subang Jabar.

Kegiatan dipimpin oleh Panit Binmas Polsek Patokbeusi Aiptu H.Sodikin HK didampingi Bhabinkamtibmas Desa Ciberes Aiptu Heru Susanto Polsek dan diterima oleh Kepala sekolah serta staf dewan guru .


Disela-sela sosialisasi Panit Binmas Polsek Patokbeusi Aiptu H.Sodikin HK menerangkan, institusi Polri kembali menjaring masyarakat terutama para Pelajar yang berminat mengabdikan diri sebagai anggota Polri tahun 2024,”ungkapnya.

“Untuk pendaftaran nantinya akan dilakukan secara online melalui website penerimaan.polri.go.id,” terang Aiptu H.Sodikin HK

Terkait kepastian pembukaan pendaftaran, lanjutnya, dapat dipantau langsung melalui website khusus.

“Bisa juga bertanya langsung ke bagian Sumda Polres Subang.

Kami akan terbuka untuk itu,” papar Panit Binmas dihadapan siswa dan siswi SMK AL-INTISAB Patokbeusi.

Selain itu, Aiptu H.Sodikin HK mengimbau kepada para siswa-siswi untuk tidak mudah percaya kepada oknum yang mengaku menjanjikan kelulusan bagi calon peserta, sebab penerimaan seleksi Polri Konsisten menggunakan prinsip BERSIH, TRANSPARAN, AKUNTABEL, HUMANIS.

PENERIMAAN CALON ANGGOTA POLRI TAHUN ANGGARAN 2024

BINTARA POLRI, BAKOMSUS, BAREKPRO, BINTARA PTU

PENTINGNYA SDM UNGGUL DALAM MENCIPTAKAN POLRI YANG PRESISI 16 PROGRAM PRIORITAS KAPOLRI MENJADIKAN SDM YANG UNGGUL DI ERA 4.0

percaya dirilah karena semua kesuksesan juga merupakan kerja keras dari diri masing-masing,” pungkasnya

Penulis : Uta Libas

Editor    : Redaksi

LIBAS GROUPbanner 728x120
BACA JUGA  Sentul City Beberapa Kali di Sebut Dalam Persidangan Kasus Tanah Adang Jumadi VS PT SJP

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *