Tanggamus-koranlibasnews.com Berbagai acara digelar untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77, setelah dua tahun terakhir perayaan HUT Kemerdekaan digelar lebih sederhana dan terbatas.
Madrasah Ibtidaiah (MI) Anwarul Huda yang terletak di Koncang Pekon, Desa Tanjung Agung, Kecamatan Pugung, Kabupaten Tenggamus, Lampung, selain gelar upacara pengibaran bendera merah putih juga adakan berbagai lomba.
“Lomba yang digelar diantaranya lomba makan kerupuk, lomba tampah, lomba masukin paku dalam botol, lomba masukan benang dalam jarum, lomba kelereng, lomba balap karung dan jalan sehat,” papar Suparta, S.Pd.i., Kepala Sekolah MI Anwarul Huda.(20/08/2022)
“Selain untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI, hal ini juga dimaksudkan untuk menanamkan semangat juang untuk siswa/siswi MI Anwarul Huda,” jelas Suparta.
Semoga generasi muda tidak melupakan perjuangan para pejuang pendahulu kita dan mensyukuri nikmat Kemerdekaan dengan mengisi dengan hal-hal postif.
Penulis : Azvi Libas
Editor : Redaksi