Sipispis, koranlibasnews.com
Menyambut hari Pahlawan 10 November 2018, Koramil 15 Sipispis menggelar acara “ Dongeng Pejuang Untuk Negeri 2018 “ di SMP N1 Sipispis yang bertempat di Desa Sipispis Kec. Sipispis Kab.Serdang Bedagai Prov. Sumatera Utara, pada hari Jumat ( 09/11/2018 ), acara dimulai pada sekitar pukul 08.00 wib. Acara dihadiri langsung Danramil 15 Sipispis Kapt. Inf. Ramlan dan Anggota, Ka. SMP N1 Sipispis M. Asrul Sani dan Jajaran Tenaga Pengajar dan Staf, Perwakilan Korwil Bid. Pendidikan Kec. Sipispis Marsinar Sianaga S.Pd, Veteran dan Pelajar Siswa/I SMP N1 Sipispis.

Dalam sambutannya, Danramil 15 Sipispis “ Kapt. Inf. Ramlan “ mengatakan, dalam memperingati hari Pahlawan Marilah kita isi hari dengan pembangunan baik Rohani dan Jasmani, dan juga kita isi dengan hal hal yang bermanfaat bagi masyarakat juga Negara Indonesia, tuturnya. Lanjutnya, Kita juga harus mentaati peraturan Pemerintah dan tunduk pada Negara, terangnya. Lanjutnya, Tentang tunduk dan taat pada Negara, adalah suatu kewajiban bagi warga Negara baik dalam keadaan menyenangkan maupun menyusahkan selama tidak merusak aturan, terangnya. Masih pak danramil, dan urusan taat kepada pemimpin kita tidak boleh memandang pada orangnya, tegasnya. Lanjutnya lagi, semoga kita dapat terus mengenang dan tidak akan lupa dengan jasa jasa para pahlawan kita yang sudah mendahuli kita, imbuhnya.
Kepala SMP N1 Sipispis “ M. Asrul Sani “, dalam sambutannya mengatakan, Bicara soal hari Pahlawan, saya terharu, tuturnya. Lanjutnya, Kebetulan Mertua bapak yang ikut berjuang, terangnya. Lanjutnya lagi, Saya pernah bertanya kepada beliau, apa sich yang mau bapak harapkan sehingga mau ikut berjuang pada masa itu..??? Beliau menjawab, “ Tidak ada, yang penting Indonesia Merdeka “ itulah pikiranya, terang pak kepsek. Lanjutnya, Semangat pejuang dulu pada saat ini harus tetap kita kobarkan, semangat untuk membangun diri, membangun bangsa, berbuat yang terbaik, berprilaku baik, dan bersikap baik, terang pak sani.
Acara dilanjutkan, dengan Menceritakan Dongeng yang dibawakan Veteran, yang mengisahkan tentang perjuangan para pejuang dulu dan dilanjutkan dengan pemberian Tali asih dari Sisiwa/I yang disampaikan Ketua OSIS kepada Veteran serta dari Pihak SMP N1 Sipispis yang disampaikan langsung oleh Ka. SMP N1 Sipispis M. Asrul Sani serta ditutup dengan fhoto bersama.
Reporter : MS
Editor : Yanto