KOTA TERTOLERANSI MENGADAKAN PAWAI SAMBUT HARI WAISAK 2566 TAHUN 2922

Singkawang-koranlibasnews.com
Puluhan kendaraan hias mengikuti pawai dalam rangka menyambut hari raya Waisak 2566 Tahun 2022. Pawai yang digelar panitia Waisak bersama ini dilepas oleh Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie, di halaman Kantor Wali Kota Singkawang, Kamis (12/5/2022) malam.

“Puji Tuhan, kita hari ini bisa melaksanakan pawai kendaraan hias dalam rangka menyambut Hari Raya Waisak 2566 Tahun 2022. Selama 2 (dua) tahun kita tidak bisa melakukan acara seperti ini karena adanya pandemi. Bersyukur sekarang bisa kita lakukan karena kerjasama dan antusiasme dari masyarakat yang sudah divaksin,” kata Wali Kota Tjhai Chui Mie mengawali sambutan.

Bacaan Lainnya

Ia mengatakan beberapa waktu belakangan ini kasus penyebaran Covid-19 di Kota Singkawang sudah jauh melandai. Berdasarkan laporan dari Dinas Kesehatan dan KB Kota Singkawang hingga saat ini tidak ada kasus terkonfirmasi Covid-19. Hal ini dikarenakan capaian vaksinasi yang sudah mencapai herd immunity di Kota Singkawang melalui kerjasama dan antusiasme masyarakat Kota Singkawang yang telah mengikuti vaksinasi.

Pada kesempatan tersebut, ia pun mengajak seluruh masyarakat Kota Singkawang untuk terus mempertahankan tali persaudaraan dan menjaga toleransi antar umat beragama.

Menurutnya, predikat Kota Singkawang sebagai Kota Tertoleran 2021 yang diperoleh beberapa waktu yang lalu merupakan upaya dari masyarakat yang telah membantu pemerintah dengan menebarkan cinta kasih dan kebahagiaan kepada sesama.

Pada hari raya Waisak, umat Buddha di seluruh dunia memperingati 3 (tiga) peristiwa bersejarah, yaitu peringatan kelahiran, pencerahan, dan kematian Sang Buddha (parinibbana), Siddharta Gautama.

BACA JUGA  Kunjungan Kerja di Kabupaten Way Kanan, TP PKK Provinsi Lampung disambut Wakil Bupati

Ditempat terpisah Kasat Pol PP kota Singkawang Pilipus,SH,M.Si kepada media Libas ” pawai ini dilakukan dalam menyambut Hari Waisak 2566 tahun 2022 ,kami dari SAT pol PP menurun kan 3 regu / 30 personil ,dan acara pawai berjalan lancar dan aman *
lanjut Pilipus ” acara seperti ini harus dilaksanakan setiap tahun nya ,karena wujud dari kota Singkawang yang meraih predikat kota tertoleransi ”

Libas news mencoba mengkonfirmasi ke walikota Singkawang melalui WhatsApp masalah anggaran yang digunakan dan masih dalam suasana idul Fitri ? Sampai berita ini di rilis tidak ada Respon atau tanggapan dari ibu walikota Singkawang

Penulis : Rudi Libas

Editor : Redaksi

LIBAS GROUPbanner 728x120

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *