Merangin-koranlibasnews.com
Tidak hanya di lokasi sasaran fisik, bakti personel Satgas TMMD Ke 111 Kodim 0420/Sarko juga dibuktikan terhadap orang tua asuh.
Selama pelaksanaan TMMD, para personel Satgas tinggal di rumah warga Desa Bukit Beringin Kecamatan Bangko Barat Kabupaten Merangin Provinsi Jambi sebagai keluarga asuh.
Ada banyak momen kebersamaan antara anggota Satgas dengan orang tua asuh tempat tinggal. Salah satunya adalah membantu tugas rumah di keluarga yang ditempati, seperti memasak, mencuci piring dan membersihkan rumah.
Terkadang pekerjaan itu dilakukan bersama-sama dengan ibu asuh. Tak jarang diantara mereka terjadi canda dan tawa layaknya ibu dan anak kandung.
Seperti yang dialami Prada Septian Pratama angggota Satgas dari Yonzipur 2 membantu memasak Ibu asuh Esi (43) dusun 4 Desa Bukit Beringin, Kecamatan Bangko Barat, Kabupaten Merangin, Jum’at(25/06/2021)
Ibu Esi merasa senang, karena selama pelaksanaan TMMD pekerjaannya di rumah menjadi lebih ringan.
Para prajurit yang tinggal dirumahnya tak segan-segan membantu memasak, menyapu dan mencuci piring. Mereka melakukannya secara bergantian sebelum berangkat ke lokasi sasaran fisik.
“ Biasanya setiap pagi menjelang siang, saya selalu disibukkan dengan kegiatan menyapu, memasak dan mencuci piring. Tapi selama ada tentara yang tinggal di sini, semua pekerjaan itu mereka yang kerjakan. Tentu saya merasa sangat senang, ” ujarnya.
Penulis : Basori Libas
Editor : Redaksi