Lampung Utara-koranlibasnews.com Terkait indisipliner salah satu oknum pejabat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Lampung Utara (Lampura), Oman Komarudin selaku Kasi Sarana dan Prasarana (Sapras) Pendidikan Dasar, yang diduga jarang ngantor hingga berbulan-bulan.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Lampura, Suwandi, S.Pd, MM, angkat bicara. Menurutnya, berita tentang bawahannya sebaiknya tak perlu ditayangkan. “Ngak usah naik (berita) mas,” rilis Kadisdikbud melalui WhatsApp pribadinya, Senin (21/1/2019).
Saat ditanya keberadaan oknum pegawainya tersebut hingga hari ini tak kunjung dijumpai di ruangannya. Lagi-lagi Kadisdikbud menjelaskan, kalau Kasi Sapras Pendidikan Dasar sedang berbulan madu. Padahal rekan sekantornya tidak semua mengetahui kapan pria yang akrab dipanggil Oman itu menikah.
“Pak Oman masih bulan madu mas di Jawa belum bisa dihubungi,” terang Kadisdikbud Suwandi.
Diketahui, Bupati Lampung Utara (Lampura), H. Agung Ilmu Mangkunegara, S.STP, MH, tak bosan-bosan dalam kegiatan sidak atau kunjungannya ke SKPD-SKPD selalu menginstruksikan agar menegakkan Peraturan Daerah (Perda) dan menjalankan program Gerakan Disiplin Nasional (GDN) kepada seluruh pegawai serta ASN di Kabupaten Lampung Utara.
Namun instruksi Bupati Agung tak perlu dipatuhi bagi Oman Komarudin yang merupakan sosok pria yang disinyalir konon memiliki ilmu halimun (bisa menghilang)
Penulis : Deki
Editor : Fikri