Subang-Koranlibasnews.com Dalam apel pagi tersebut, dihadiri oleh seluruh para panit polsek Patokbeusi beserta seluruh personil.
Kali ini, ia mengecek langsung kehadiran anggotanya dan memberikan arahan, serta mengungkapkan rasa terima kasih kepada anggotanya yang bisa hadir tepat waktu sesuai ketentuan.
Agar seluruh anggota tetap semangat, memberikan pelayanan yang terbaik buat masyarakat dengan mengedepankan kesantunan keramahan dengan senyum sapa dan salam, terang Kompol H. SARJONO Ia juga katakan, kepada seluruh anggota untuk selalu meningkatkan kinerja, Giatkan patroli pada jam-jam rawan terutama pada malam hari untuk menjaga kamtibmas agar tetap terkendali, Protap harus dilaksanakan sebagai pelayanan di pagi hari, Bhabinkamtibmas harus sering turun ke desanya untuk pendekatan kepada tokoh agama,masyarakat dan pemuda Ucapnya.
Kapolsek Patokbeusi berpesan agar seluruh anggota menjaga kekompakan dan kesehatan, berhati hati dan tetap waspada, saling berkordinasi dan melaporkan ke pimpinan dalam menjalankan tugas serta giat, dan semoga personil dalam mengemban tugas negara ini selalu dalam lindungan Allah SWT.
Selesai apel pagi, Kapolsek Patokbeusi Kompol H. SARJONO beserta nngota melaksanakan olahraga Gowes (sepeda santai) bersama anggotanya.
Jumat (18/10/2019) pukul 08.15 BWIB. Kegiatan tersebut menempuh jarak kurang lebih 30 km, start dari halaman Mapolsek Patokbeusi ,Desa ciberes melalui jalan rawa gebang – Desa Jatiragashilir cibanteng melalui dusun suka genah lalu ke barat perbatasan kabupaten antara subang dan karawang melalui desa Jatiwangi kecamatan jatisari -Desa cikalong sari – kembali ke finish di Mapolsek patokbeusi.
Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Patokbeusi menjelaskan tujuan utama olahraga bersepeda untuk menjaga kebugaran tubuh agar dirinya dan anggota tetap sehat.
Selain itu juga untuk meningkatkan soliditas internal kebersamaan antar seluruh anggota Polsek Patokbeusi sehingga dapat melayani dengan prima.
Rencananya kegiatan bersepeda akan terus kita lakukan, setidaknya dua kali dalam sebulan.
Tidak perlu jauh-jauh yang penting rutenya ke desa-desa sembari patroli dan menyapa masyarakat. Pungkasnya
Penulis : Uta Libas
Editor : Fikri