LAMPUNG UTARA –Koranlibasnew.com Bupati Lampung Utara (Lampura) Drs. Hi. Budi Utomo, M.M., mendorong program pembangunan dan kegiatan strategis dapat memberdayakan dan membangkitkan partisipasi masyarakat, penanggulangan kemiskinan, membuka kesempatan kerja, serta meningkatkan perekonomian masyarakat pedesaan.
“Perlu kita pahami bahwa partisipaai masyarakat merupakan salah satu indikator dan menentukan dalam sebuah keberhasilan pembangunan,” kata Bupati saat memberikan sambutan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Tahun 2021 di Kecamatan Abung Semuli, Rabu (10/2).
Turut hadir dalam Musrenbang tersebut, Anggota DPRD Lampura, Kepala Bappeda, Camat Abung Semuli, Danramil Abung Semuli, Para Kepala Desa, Tokoh Adat, dan Tokoh Masyarakat.
Dalam inplementasinya, sambung Bupati, Pemerintah melalui stakeholder teknis dapat bergerak selaras, terintegrasi dengan sasaran utamanya pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM).
“Rencana aksi sinergi antar sektor guna mendukung pembangunan tersebut akan semakin dipercepat dalam berbagai program pembangunan sehingga dapat mewujudkan masyarakat lampung utara yang aman, agamis, maju dan sejahtera,” ujarnya.
Tak hanya itu, Bupati juga meminta di bidang urusan strategis seperti pertanian dalam arti luas, pendidikan dan kesehatan serta pembangunan infrastruktur pedesaan dan perkotaan, perlu mendapat prioritas dengan tetap setiap tahapan perencanaan desa atau kelurahan, kecamatan dan perangkat daerah di kabupaten dalam aplikasi Sistem Informaai Pembangunan Daerah (SIPD) kemendagri.go.id.
“Dimana untuk implementasinya oleh Bappeda kabupaten Lampung Utara. Saya berharap kita dapat menyatukan visi dan misi pembangunan melalui perencanaan pembangunan yang berkualitas dan terpadu,” tandas Bupati.
Penulis : Deki libas
Editor : Fikri