Subang-koranlibasnews.com Kegiatan percepatan vaksinasi di bulan Ramadhan semakin gencar dilakukan, kali ini sebanyak puluhan orang warga di Dusun Nambo Rt 04/02 mengikuti vaksinasi di bulan Ramadhan, yang diadakan oleh Pemerintah Desa Rancaasih Kecamatan Patokbeusi di Masjid Al-Hiqmah rabu 13/04/2022 malam.
Kegiatan itu dilaksanakan setelah Shalat Taraweh berjamaah, turut dihadiri oleh Aparatur Desa Rancaasih, Bhabinkamtibmas Brigadir Asep Setiawan ,Nakes UPTD Puskesmas Rancabango, dan dibantu Kader Posyandu Desa serta Ketua DKM Al-Hiqmah H.Enjang.
Kepala Desa Rancaasih yang diwakilili salah satu stafnya mengatakan, sesuai dengan himbauan pemerintah guna percepatan vaksinasi di Bulan Ramadhan, Pemerintah Desa (Pemdes) kemudian membuat jadwal pelaksanaan vaksinasi di Masjid Se-Desa setelah Shalat Taraweh berjamaah.
“Alhamdulillah sebanyak puluhan orang warga tercatat ikut vaksin yang kita laksanakan malam ini , vaksin booster sisanya vaksin pertama dan kedua,” ucap salah satu staf Desa Rancaasih.
Selanjutnya, H.Enjang selaku Ketua DKM Al-Hiqmah meneruskan himbauan Kepala Desa Rancaasih H.Tajudin menerangkan, sesuai peraturan Pemerintah Daerah, bahwa seluruh warga yang mendapatkan bantuan sosial baik itu BLT – DD atau bantuan sosial lainnya dari Pemerintah harus sudah melakukan vaksin, maka dari itu Pemdes bersinergi dengan para pengurus Masjid yang ada di Desa Rancaasih mewajibkan kepada warga untuk mengikuti program vaksinasi.
“Bagi yang belum nanti akan ada tim vaksinasi ketika pemberian bansos dilaksanakan dan langsung diberikan suntikan vaksin sebelum menerima bansos tersebut”, imbuh H.Enjang
Sementara itu, Bhabinkamtibmas Brigadir Asep Setiawan yang mengawal jalannya vaksinasi serta turut membantu memeriksa tekanan darah kepada warga mengatakan, bahwa kegiatan vaksinasi berjalan dengan lancar dan penuh antusias dari warga, “dari hasil sekrining oleh tim vaksinasi, seluruh warga dinyatakan lulus dan langsung disuntikkan vaksin ucapnya.
Penulis : Uta libas
Editor : Redaksi