Kapolsek Patokbeusi Hadiri Rapat Pleno dan Penetapan Nomor Urut Calon Kepala Desa Ciberes

Subang-koranlibasnews.com Bertempat di Balai Desa Ciberes yang melaksanakan Pilkades Serentak tahun 2023 mendatang di Kecamatan Patokbeusi dilaksanakan Rapat Pleno Terbuka (Penetapan Calon Kepala Desa, Penetapan DPT Desa Ciberes Sabtu 07/10/2023 .pukul 09.00 wib.

Personel yang terlibat Kapolsek Patokbeusi AKP ANTON INDRA GUNAWAN, SE.

Bacaan Lainnya

Kanit Reskrim IPTU MASRI ,Danramil 0507/Pabuaran Kapten Inf Wiknyo kusumah Camat Patokbeusi Drs.Aep Saepudin Subandi Kasi Tantrib Abdul Rosyid,Bhabinkamtibmas Desa Ciberes Aiptu Heru Sutrisno ,Anggota Polsek Patokbeusi ,Babinsa AD Sertu Budiono dan anggota ,ketiga Calon Kades, Perangkat Desa, BPD, serta Tokoh agama/tokoh masyarakat Desa Ciberes.

“Diperoleh hasil dari rapat pleno dan penetapan nomor urut calon kepala desa sebagai berikut :

Pukul 09.00 wib pelaksanaan Tahap Penetapan dilaksanakan di Balai Desa Ciberes

Hasil kegiatan penetapan Cakades sesuai hasil pengundian nomor urut Cakades :

– No Urut 1. Junaedi

– No Urut 2. H.Asep Anjar Hudaya (H.Ating)

– No Urut 3. Nur Hendra Permana A.Md

Pada kesempatan tersebut Kapolsek Patokbeusi AKP Anton Indra Gunawan SE mengucapkan terimakasih kepada panitia yang telah bekerja dengan maksimal dan berusaha yang terbaik dalam mensukseskan Pilkades serentak aman dan damai.

Kapolsek Patokbeusi juga menyampaikan pesan, “Kepada para calon selamat atas ditetapkan secara resmi dan sah, semoga apa yang diharapkan bisa terwujud, dan untuk panitia Pilkades harus bekerja sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku dan kepada perangkat desa agar semuanya saja selalu menjaga netralitas sehingga kerukunan tetap terjaga serta jaga kondusifitas ujar AKP Anton Indra Gunawan SE.

BACA JUGA  LSM BARAK INDONESIA MADA SUBANG  KRITISI KEBIJAKAN PEMDA SUBANG TERKAIT PENERAPAN PSBB DINILAI MENYENGSARAKAN WARGA

“Tolong panitia agar melaksanakan sesuai pentahapan dan kepada perangkat desa agar semuanya saja selalu menjaga netralitas”, tegasnya.

Sesuai arahan dan petunjuk Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu SH.S.I.K.MH melalui Kapolsek Patokbeusi AKP Anton Indra Gunawan SE Saat dikonfirmasi usai kegiatan menuturkan, “kami hadir disini untuk mengajak kepada seluruh stakeholder agar selalu menjaga ketertiban dan kerukunan demi terciptanya situasi aman di wilayah hukum menjelang Pilkades serentak bulan Desember 2023 mendatang.

Dan tak lupa kami ucapkan syukur “Alhamdulillah”, tahapan penetapan dan nomor urut calon kades Ciberes semuanya dapat berjalan dengan tertib.

Yang terpenting adalah boleh berbeda pilihan akan tetapi jangan menjadikan perpecahan, tegas Kapolsek.

”Untuk itu kepada seluruh masyarakat khususnya warga Kecamatan Patokbeusi yakni khususnya dua Desa yang melaksanakan pemilihan Kepala Desa yakni diantaranya Desa Ciberes dan Gempolsari mari bersama menjaga kerukunan dalam rangka mengisi pesta demokrasi dengan dewasa dalam bersikap dan jangan sampai terpengaruh oleh orang lain.

Pahami visi misinya dan pilihlah sesuai dengan hati nurani agar tidak kecewa dikemudian hari ujar Kapolsek Patokbeusi.

Penulis : Uta Libas

Editor    : Redaksi

LIBAS GROUPbanner 728x120

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *