Seleksi Paskibraka, Libatkan Anggota TNI.

Sarolangun-koranlibasnews.com Pada hari Selasa tanggal 19 Februari 2019 Batuud Koramil 420-02/Muara Limun Kodim 0420/Sarko atas nama Pelda Kartam terlibat sebagai panitia seleksi calon Paskibra di Kecamatan Limun.

Diadakannya seleksi tersebut bertujuan untuk memilih calon anggota Paskibra yang akan mewakili seluruh Sekolah Menengah Atas, yang ada di wilayah kecamatan Limun dan selanjutnya akan diikutkan pada seleksi Paskibra di tingkat kabupaten Sarolangun dalam rangka Upacara memperingati HUT ke-74 Republik Indonesia tanggal 17 Agustus 2019 di kabupaten Sarolangun.

Bacaan Lainnya

Hadir pada kegiatan tersebut antara lain Kadis Pemuda dan Pramuka Kabupaten Sarolangun, Kasi Lembaga Pemuda dan Pramuka, Staf Dispora Kab. Sarolangun serta Purna Paskib selaku senior dari Kab. Sarolangun.

Untuk dapat lolos atau terpilih menjadi calon anggota Paskibra, para peserta harus memenuhi persyaratan yang telah ditentukan oleh panitia antara lain :

1. Postur. Postur tubuh sangat menunjang, selain kesehatan fisik postur tubuh juga harus bagus dan idial, karena akan menentukan penampilan.

2. Uji fisik. Fisik harus bagus dan terpelihara agar tidak menghambat dalam pelaksanaan latihan nantinya.

3. Wawancara. Tes wawancara ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kecerdasan/kecakapan, kepercayaan diri dan sekaligus untuk dapat mengetahui psikologi serta kepribadian para peserta.

4. Skill. Peserta yang sudah mampu dalam hal peraturan baris berbaris akan mempermudah dalam pelatihan/pembinaan selanjutnya.

Dari dua sekolah menengah atas yang ada di kecamatan Limun hanya dapat menghasilkan delapan calon terdiri dari empat putra dan empat putri untuk dikirim ke tingkat kabupaten sebagai wakil dari kecamatan Limun.

BACA JUGA  Jam Komandan, Dandim 0906/Tenggarong Sampaikan Kita Harus Bisa Menjadi Contoh Dan Tauladan

Dalam penyelenggaraan seleksi calon anggota Paskibra ini, panitia bekerja dengan prinsip “Kehormatan sebagai dasar”. Hal ini bertujuan agar hasil seleksi yang diperoleh benar-benar murni tanpa ada campur tangan pihak lain, sehingga diharapkan akan bisa tampil sempurna dan memuaskan pada puncaknya.

Penulis : Pendi Libas

Editor   : Fikri

LIBAS GROUP banner 728x120 banner 728x90

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *