Dengan Tetap Mematuhi Prokes, Pemerintah Pekon Banjar Masin Bagikan BLT DD

Tanggamus-koranlibasnews.com Bertempat di aula Pekon Banjar Masin Kecamatan Bulok Kabupaten Tanggamus Pemerintahan Pekon bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga turut hadir Sekretaris Kecamatan Bulok dan lembaga yang ada menggelar kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada masyarakat yang terdampak Covid- 19,baru -baru ini.

Di sela-sela pembagian BLT DD untuk bulan Juni,Juli dan Agustus Camat Bulok yang diwakili Sekcam Yusmanto Agung berpesan agar bantuan dalam bentuk apapun yang diberikan oleh pemerintah supaya dipergunakan sebaik baiknya dan bantuan ini merupakan bentuk kepedulian seluruh pemerintah kepada masyarakat ditengah pandemi Covid -19 ini.

Bacaan Lainnya

liabsIMG-20210909-WA0016

Pesan ini disampaikan saat meninjau penyerahan Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari Dana Desa (DD) di Pekon Banjar Masin.

Pembagian BLT-DD yang bersumber dari DD T.A 2021 tersebut berpedoman pada Surat Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal Dan Transmigrasi, Nomor:12/PRI.00/IV/2020,tanggal tentang penegasan BLT Dana Desa,Instruksi Mentri Nomor:3 Tahun 2020 dan Surat Edaran KPK No:11 Tahun 2020 tentang penggunaan Data Terpadu Kesejahteraan sosial (DTKS) dan Data Non DTKS dalam pemeberian Bantuan sosial ke Masyarakat sehingga atas nama Bupati Tanggamus mengeluarkan surat edaran dengan menyampaikan beberapa hal penting diantaranya memastikan penggunaan alokasi anggaran dan penyaluran BLT-DD kepada masyarakat penerima agar dilaksanakan berdasarkan ketentuan perundang-undangan, menghindari permasalahan administrasi,tidak melakukan pemotongan dan pengurangan dengan alasan apapun dan melaporkan data pelaksanaan pembagian BLT DD melalui Dispemdes setelah disahkan atau disetujui camat.

libasIMG-20210909-WA0014

Di tempat yang sama Menurut kepala Pekon Banjar Masin Herlizen mengatakan penyaluran BLT-DD ini bertujuan untuk mengcover warga yang  tidak ditampung atau tidak terdaftar sebagai penerima bantuan baik dari pemerintah pusat maupun bantuan lainnya.

Adapun BLT-DD yang diberikan kepada warga adalah berbentuk tunai dengan besaran Rp.900 ribu/KK selama tiga bulan untuk 113 KPM ungkapnya.

libasIMG-20210909-WA0015

Salah Satu penerima BLT-DD, Warga Pekon Banjar masin mengatakan puji syukur kepada Yang Kuasa dan menyampaikan ucapan terimakasih kepada segenap pemerintah khusunya Kepala Pekon Banjar Masin atas penyaluran bantuan ini karena dirinya mengaku sangat terbantu pada kondisi saat ini.

Terima kasih kami sampaikan kepada pemerintah kami dan semoga corona ini cepat selesai dari daerah kita ini dan semoga kita semua sehat-sehat dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa”katanya

Warga lainya juga mengatakan ucapan terima kasih dengan wajah haru juga disampaikan oleh semua penerima bantuan.

libasIMG-20210909-WA0013

Wajah -wajah penerima BLT-DD ini pun terlihat senang dan bahagia saat menerima bantuan tunai tersebut.

Penerima bantuan mengaku tidak ada terjadi potongan atau pengurangan jumlah uang yang diterima mereka.pungkasnya

Penulis : Yanto Libas

Editor : Redaksi

LIBAS GROUP banner 728x120 banner 728x90
BACA JUGA  Pemerintah Pekon Tanjung Kemala Bagikan BLT DD Tahap Akhir 2022 , Juga Ingatkan Warga Wajib Pajak PBB

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *