AMPHIBI BERSAMA KADIS LH CILEGON SERTA DEWAN MENGUNJUNGI KAMPUNG KREASI LUKIS

Cilegon, libasnews.com – Banyak talenta yang terpendam dan sangat bernilai positif jika di salurkan,salah satunya di Kampung Kreasi Lukis di Kecamatan Citangkil Cilegon.

Kampung Kreasi Lukis ini mencuri perhatian pemerintahan setempat sehingga pada hari Kamis (5/04/2018) kampung ini mendapat kunjungi dari Dinas Lingkungan Hidup Hj.Ujang Iing,Kabid B3 Teddy serta jajaran,Ibu Dewan Nurrotul uyun serta Aliansi Masyarakat Pemerhati Lingkungan Hidup & B3 Indonesia (AMPHIBI) Agus Salim Tanjung,So.Si dan team.

Bacaan Lainnya

Dalam kunjungan tersebut sangat di respon baik oleh masyarakat sekitar dan kiranya dapat di support dan lebih bisa menjadi perhatian pemerintah.

Di Kampung Kreasi Lukis banyak terdapat kegiatan-kegiatan untuk masyarakat dalam menyalurkan talenta salah satunya kumpulan ibu-ibu membuat kerajinan tangan berupa tas dan accesories rambut dan kerudung yang mana bahannya dari Limbah sisa konveksi dan Apotik Taman Apotik Lingkungan Hidup.

Dalam kesempatan ini Ketum AMPHIBI memberikan beberapa progran lainnya yang sekiranya dapat menambah kegiatan masyarakat sekitar dan dimana dapat mensejahterakan dengan program Kampung Peduli Pencemaran Lingkungan (KPPL) dengan kegiatan memproduksi sesuatu yang berasal dari limbah menjadi suatu yang memiliki nilai dan ternak Ikan Lele versi kolam terpal yang dimana untuk pakan pelet nya dapat diperoleh dengan pengolahan limbah sisa makana hotel dan restaurant.”ujar Ketum AMPHIBI.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Hj.Ujang Iing dan Ibu Dewan Nurrotul Uyun sangat merespon baik dan mendukung 100% untuk kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan dengan Kata “Lanjutkan“.

Sarjoko sebagai Ketua Rt 004 Kampung Kreasi Lukis sangat berterima kasih atas kunjungan dan supportnya untuk kampung ini dan minta dukungan sepenuhnya dari Pemerintah agar program kegiatan yang kami lakukan dapat menjadi perhatian agar masyarakat menjadi sejahtera dan beliau berharap Kampung ini dapat memberikan contoh untuk kampung yang lain diseluruh Indonesia ini.” Tutup Ketua Rt.(Red)

BACA JUGA  Usai tolak Tanda Tangani Surat Pengunduran Diri Dari Jabatan 5 Pejabat Eselon Dua Terancam Non Job

 

LIBAS GROUP banner 728x120 banner 728x90

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *