Wakili Kapolsek Aiptu Lili Hambali Hadiri Musyawarah Ranting VIII Kwartir Ranting Patokbeusi Tahun 2021

Subang-koranlibasnews.com Bhabinkamtibmas Polsek Patokbeusi Aiptu Lili Hambali mewakili Kapolsek Patokbeusi AKP.Acep Hasbullah menghadiri pelaksanaan musyawarah gerakan pramuka yang bertempat di SD Negri Purwasari jalan Sukamandi-Purwadadi Dusun Gardu Desa Rancabango Kecamatan Patokbeusi Kabupaten Subang Selasa (14/12/2021).

libasIMG-20211214-WA0016

Bacaan Lainnya

Dalam musyawarah gerakan pramuka kwartir ranting Kecamatan Patokbeusi dilaksanakan dalam rangka penyampaian informasi – informasi serta arahan dan kebijakan gerakan pramuka kwartir Patokbeusi di masa bakti 2021-2024.

Di sela–sela kegitan tersebut Aiptu Lili Hambali mengatakan bahwa kegiatan pelaksanaan musyawarah ranting VIII gerakan pramuka adalah suatu organisasi pendidikan yang fokus kepada pendidikan bagi anak-anak dan remaja, dan bukan organisasi bantuan sosial, namun gerakan pramuka tetap melaksanakan berbagai kegiatan bakti sosial maupun bakti masyarakat.

libasIMG-20211214-WA0015

Semoga dengan adanya pelaksanaan musyawarah ranting VIII gerakan pramuka masa bakti 2021- 2024 mampu meningkatkan profesionalisme untuk kedepannya dalam melaksanakan kegiatan karena Patokbeusi pernah menjadi perwakilan di jamboree yang mewakili Kabupaten Subang imbuhnya

Adapun yang turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Kwarcab Subang,Kepala Kwarcab kecamatan Patokbeusi DEDI ,wakil ketua kwaran kecamatan Patokbeusi,Kapolsek Patokbeusi diwakili oleh Aiptu Lili Hambali para Kepala sekolah sekecamatan Patokbeusi dan kakak pembina gerakan pramuka sekecamatan Patokbeusi.pungkasnya

Penulis : Uta libas

Editor : Redaksi

LIBAS GROUP banner 728x120 banner 728x90
BACA JUGA  Karnaval SMPN 3 PATOKBEUSI Meriah Dalam Rangka HUT RI 74

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *