SOAL KINERJA ,INI TANGGAPAN SANTUN SAHRUDIN

Sarolangun-Koranlibasnews.com. Kinerja Humas dinilai kurang memuaskan, ditanggapi langsung oleh Sahrudin selaku Kabag Humas Setda pemkab sarolangun,selasa (27/11).

Terkait pemberitaan yang terbit pada laman koranlibasnews.com ,stagemen wartawan beberapa media,ditanggapi dengan santun oleh Sahrudin selaku Kabag humas sekretariat daerah pemerintah kabupaten sarolangun.

Bacaan Lainnya

Beliau jelaskan,memang komunikasi yang terbangun adanya mis komunikasi namun secara kemampuan kinerja Humas diakui telah maksimal. “sebagai masukan dan kritikan membangun itu hal wajar,hanya mis komunikasi,tidak ada manusia yang sempurna, keterbatasan itu bukan kesengajaan. tidak ada tebang pilih dalam hal peliputan.

Soal kinerja,sesuai kemampuan rasanya sudah maksimal”ungkap Sahrudin,ketika diwawancara langsung beberapa awak media,selasa sore (26/11) sekira pukul 16.30.Wib. Terkait peliputan media diwacanakan kedepan,kabag humas akan himbau dan jika perlu melayangkan surat kesetiap instansi dan OPD,perlu dukungan dan kerja sama semua pihak.

Nantinya, setiap kegiatan Organisasi Perangkat Daerah(OPD) harus disampaikan satu pintu ,melalui Humas pemkab agar peliputan kegiatan bisa disampaikan ke semua media. “Insya Allah ,akan kita sampaikan dan berkoordinasi langsung kepada SEKDA sarolangun,layangkan surat himbauan kesetiap OPD.berharap semua bisa kerja sama dengan baik, seperti contoh setiap kegiatan harus berkoordinasi langsung dan satu pintu di Humas,ini kita rasakan belum maksimal.

Nantinya,semua informasi peliputan terhadap kegiatan bisa disampaikan langsung melalui pemberitahuan ke setiap media.Dengan demikian ,besar harapan peliputan kegiatan dapat dihadiri seluruh media, terutama kegiatan resmi Bupati sarolangun dalam menjalankan roda kepemerintahan “pungkasnya.

Dan kabag Humas menegaskan,akan terus bangun komunikasi yang baik bersama pers dan media dalam hal menyajikan informasi untuk publik. “Dan Insya Allah,komunikasi lebih baik kedepan”tutup kabag.

Penulis : Pen Libas

Editor   : Fikri

LIBAS GROUP banner 728x120 banner 728x90
BACA JUGA  SOSIALISASI TNI ANGKATAN LAUT DI SMANSA KOTA SUKABUMI

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *