Kepala Desa Gempol Sari Berikan HP Android Pada Para Rw Lewat Program Sapa Warga

Subang-Koranlibasnews.com sebanyak 8 ketua Rukun Warga (RW) di Desa Gempol Sari Kecamatan Patokbeusi Kabupaten subang.

menerima bantuan berupa HP android, yang didukung oleh aplikasi sapa warga. Program tersebut adalah untuk komunikasi warga secara langsung dengan Gubernur Jawa Barat yang dipegang kendalinya oleh ketua RW tersebut.

Bacaan Lainnya

Pembagian HP android bagi para Ketua RW itu disebut-sebut merupakan Program Gubernur Jawa Barat yakni program sapa warga.

Dalam prgram itu, setiap desa diharuskan belanja hp android dari sumber anggaran bantuan provinsi (Banprov) tahun 2019 Kepala Desa Gempol Sari H. UDIN SAMSUDIN mengatakan pada Awak Media Libas News sabtu 28-09-2019 .

membenarkan, pembelian hp android untuk para Ketua RW tersebut merupakan salah satu program Gubernur Jawa Barat, yakni program sapa warga.

Dengan program ‘sapa warga’ tersebut, H. UDIN SAMSUDIN berharap bisa lebih memahami permasalahan warga khusus nya di Desa Gempol Sari lewat para RW.

Juga kepala dinas terkait untuk melihat langsung kondisi dan keluhan warga masyarakat.

Bantuan HP android tersebut langsung dibagikan oleh kepala Desa Gempol Sari H.UDIN SAMSUDIN kepada seluruh ketua RW yang masih aktif.

Ketika di mintai keterangan salah seorang ketua RW KUJANG mengatakan, sudah menerima satu unit HP android dari pemerintah Provinsi Jawa Barat, yang diberikan oleh Pemdes Gempol Sari.

KUJANG menambahkan Kami para ketua RW memang sangat memerlukan untuk alat komunikasi, serta untuk memberikan laporan kegiatan dalam program Desa, ungkapnya.

Fasiltas alat komunikasi untuk memberikan informasi kepada warga, juga bisa langsung menyampaikan kegiatan pembangunan jalan atau bidang kegiatan sosial, imbuhnya. H. UDIN SAMSUDIN menjelaskan prihal bantuan berupa handphone itu sudah siap pakai, berikut pulsa internet yang bisa digunakan selama 6 bulan.

Bantuan ini,murni dari Pemprov Jabar dalam program sapa warga, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil,ungkapnya.

Menurut H.UDIN SAMSUDIN, ketua RW yang sudah menerima HP android, mereka bisa memposting kegiatan dan juga bisa membuat grup whatsap para ketua RW se Desa Gempol Sari.

Ketua RW nanti akan bisa secara langsung melaporkan kegiatan di wilayahnya, baik program desa atau kegiatan warga lainnya.

Namun, bantuan HP android ini, tidak bisa dimiliki oleh para ketua RW, misalnya ada pergantian, pemegang handphone secara estapet berganti, Pungkasnya

Penulis : Uta/Uju Suryadi Libas

Editor   : Fikri

LIBAS GROUP banner 728x120 banner 728x90
BACA JUGA  Mulai 1 Desember, Layanan Penyeberangan Hanya Terima E-Ticket Berisi Data Lengkap Sesuai KTP Dan STNK

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *