H.Kosasih Resmi Menutup Turnamen Sepak Bola Kades Cup 2021 Desa Rancajaya

Subang-koranlibasnews.com Atas nama Pemerintahan Desa Rancajaya Kecamatan Patokbeusi Kabupaten Subang H.Kosasih resmi menutup turnamen sepak bola Kades Cup 2021 minggu (24/10)

Perhelatan yang digelar dalam rangka menyambut hari jadi Desa Rancajaya yang Ke-41 tahun dilaksanakan di Lapangan Sepak Bola ADERA Dusun Buwer.

Bacaan Lainnya

Kades Rancajaya yang didampingi Bhabinkamtibmas Bripka Budi Setiawan mengatakan olahraga Sepak Bola menjadi daya tarik dan amat diminati masyarakat dari berbagai kecamatan Kabupaten Subang Jabar ini.

libasIMG-20211024-WA0035

Hal ini dapat dilihat dari antusiasme masyarakat saat menyaksikan pertandingan Dalam kesempatan itu,H.Kosasih menjelaskan turnamen tersebut diikuti 16 tim dari berbagai Kecamatan sejak 23 Oktober sampai 24 Oktober.

Ia menambahkan melalui olahraga sepak bola ini dapat meningkatkan imunitas tubuh, sehingga bermanfaat bagi kesehatan di tengah pandemi Covid-19.

Selain sebagai ajang bagi generasi muda dalam menunjukan bakatnya di bidang olahraga, event ini juga bisa menjadi ajang silaturahmi bagi masyarakatat khususnya warga Desa Rancajaya, Sekaligus untuk meningkatkan imunitas tubuh yang sangat dibutuhkan dalam rangka menangkal penularan Covid-19 kata H.Kosasih.

libasIMG-20211024-WA0034

Dirinya meyakini, apabila olahraga itu media silaturahmi paling efektif dan paling baik.

Sebab sepakbola merupakan salah satu olahraga pepuler yang digemari banyak masyarakat.

Dengan begitu, kita bisa menjaga kesehatan bersama-sama agar bisa terus mempertahankan diri dari ancaman Covid-19.

Pada momentum dalam rangka Hari Jadi Desa Rancajaya yang Ke-41 tahun ini
setiap pemain harus dapat menjunjung sportivitas dalam bertanding.

Insya Allah dengan sportivitas, kita bisa menjunjung nilai-nilai kemenangan yang baik ucapnya.

Terakhir saya ucapkan selamat kepada para pemenang, semoga kemenangan yang diraih dalam turnamen ini merupakan kemenangan yang sejati serta menjunjung tinggi sportivitas selama pertandingan berlangsung ungkapnya

Penulis : Uta Libas

Editor : Redaksi

LIBAS GROUP banner 728x120 banner 728x90
BACA JUGA  Anggota DPRD Dari Partai Nasdem Turun Langsung Membagikan Takjil Kepada Pengendara Yang Melintas

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *